Connect With Us

Kebakaran Gudang Karpet di Pasar Kemis Tangerang Sebabkan Kerugian Rp1 Miliar

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 8 Juni 2023 | 18:33

Petugas bersama warga berusaha memadamkan kebakaran pabrik limbah di Kampung Ketos, RT02/03, Desa Sindang sari, Kecamatan Pasar Kemis, Kamis, 8 Juni 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Kebakaran yang menimpa gudang karpet di Kampung Ketos, Desa Sindangsari, Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang, Kamis 8 Juni 2023, menyebabkan kerugian sebesar Rp1 miliar.

"Pemilik gudang Muhtadi, 50, menyatakan kerugian diperkirakan mencapai Rp1 miliar," ucap Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat, kepada Tangerangnews.com.

Ujat mengatakan api telah berhasil dipadamkan pukul 15.30 WIB. Dalam pemadaman tersebut, pihaknya menerjunkan enam unit pemadam kebakaran.

"Dari Pos Damkar Kampung Picung, Sepatan, Mauk, Curug dan Tigaraksa. Yang terbakar bangunan rumah dan bahan karpet," katanya.

Dalam peristiwa tersebut, Ujat menyebut tidak ada korban. Sementara penyebab kebakaran masih dalam penanganan pihak terkait. "Penyebab masih dalam lidik," pungkasnya.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill