Connect With Us

Perkuat Sinergi dengan KPK, DPRD Kota Tangerang Komitmen Berantas Korupsi

Advertorial | Rabu, 15 November 2023 | 19:38

Pimpinan DPRD Kota Tangerang bersama Satgas Direktorat Korupsi dan Supervisi Wilayah II KPK berkomitmen mencegah korupsi dengan terintegrasi, Selasa 7 November 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-DPRD Kota Tangerang berkomitmen membantu program Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam upaya memberantas korupsi yang terintegrasi.

Hal ini sebagai tindak lanjut dari Rapat Koordinasi Pemberantasan Korupsi Terintegrasi, bersama Tim Koordinasi dan Monitoring Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia, di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Tangerang, pada Selasa 7 November 2023.

Dlaam rapat tersebut, Agus Priyono, Kasatgas direktorat Korupsi dan Supervisi Wilayah II KPK RI membahas bagaimana koordinasi instansi yang berwenang melaksanakan pemberantasan tindak pidana korupsi.

Selain itu juga terkait instansi yang bertugas melaksanakan pelayanan publik dan juga sebagai tindak lanjut dari Rapat Koordinasi Pemberantasan Korupsi Terintegrasi di wilayah Kota Tangerang.

Kemudian, turut dibahas pula mengenai koordinasi, monitoring, dan evaluasi program pemberantasan korupsi terintegrasi serta evaluasi capaian MCP semester I Tahun 2022 di wilayah untuk Kota Tangerang.

Dalam Sinergi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, agus mengatakan terdapat fokus area dengan 5 Kebijakan Presiden, yakni pembangunan SDM, pembangunan infrastruktur, penyederhanaan regulasi, penyederhanaan birokrasi, dan transformasi ekonomi.

“Strategi pemberantasan korupsi dilaksanakan dengan 3 pendekatan, yaitu pendekatan pendidikan masyarakat, pendekatan pencegahan, dan pendekatan penindakan,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo menyampaikan pihaknya mengapresiasi serta mendukung upaya pencegahan dan pemberantasan tindak pidana korupsi yang terintegrasi tersebut.

“Kami mengapresiasi dan mendukung KPK serta tim koordinasi yang tidak henti-hentinya memberikan perhatian serius kepada Pemerintah Daerah Provinsi Banten, dalam melaksanakan upaya pencegahan yang bertujuan untuk memperkuat tata kelola pemerintahan dan administrasi di wilayah Pemerintahan Kota Tangerang,” ujarnya.

DPRD Kota Tangerang terus menjalin koordinasi yang bagus dan bersinergi dengan Pemerintah Daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, dengan tujuan kota yang maju, mandiri, sejahtera, dan berlandaskan iman dan takwa.

“Terima kasih kepada KPK dan tim pencegahan atas bimbingan dan arahannya,” ucapnya.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill