Connect With Us

Diduga Mengantuk, Mobil Pribadi Masuk Parit di Gading Serpong Tangerang

Yanto | Senin, 12 Februari 2024 | 16:49

Mobil terbalik usai hilang kendali dan masuk parit di Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Minggu 11 Februari 2024, malam. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Satu unit mobil pribadi mengalami kecelakaan tunggal di Jalan CBD Gading Serpong, Kelurahan Kelapa Dua, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

Mobil berpenumpang tiga orang tersebut masuk ke dalam parit yang berlokasi di belakang Polsek Kelapa Dua, Polres Tangsel.

Saat dikonfirmasi, Kasie Humas polres Tangerang Selatan (Tangsel) Kasie Humas AKP Wendi Afrianto membenarkan telah terjadi kecelakaan tunggal di Gading Serpong yang menimpa kendaraan jenis SUV yang dikemudikan pria insial SE, 32.

"Kecelakaan berupa mobil pribadi terperosok kedalam saluran air (parit). Peristiwa itu terjadi pada Minggu 11 Februari 2024, sekitar pukul 20.00 WIB," ujarnya, Senin 12 Februari 2024.

Berdasarkan keterangan saksi, diperoleh informasi awal bahwa kecelakaan terjadi bermula saat SE yang membawa dua penumpang yaitu SM dan YL, melaju dari arah Matana University menuju ke arah Sektor 7 C Gading Serpong. 

"Setibanya di lokasi, pemudi hilang kendali sehingga mobil yang dikemudikannya melaju ke sisi kiri jalan, kemudian terjatuh kedalam parit dengan posisi terbalik," jelas Wendi.

Beruntung saat kejadian, parit tidak dalam kondisi penuh air lantaran tengah hujan gerimis. Tidak ada korban luka dalam insiden tu. Namun mobil mengalami kerusakan pada bagian atas, depan, kiri, kanan, dan belakang kendaraan.

Kecelakaan yang diduga akibat pengemudi mengantuk ini ditangani oleh Unit Lalulintas Polsek Kelapa Dua.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

KAB. TANGERANG
Nyawa Dibayar Nyawa, Keluarga Korban Pembunuhan di Jambe Minta Pelaku Guru Ngaji Dihukum Mati

Nyawa Dibayar Nyawa, Keluarga Korban Pembunuhan di Jambe Minta Pelaku Guru Ngaji Dihukum Mati

Jumat, 2 Januari 2026 | 17:52

Suasana duka masih menyelimuti keluarga besar Abdul Aziz, 19, remaja yang tewas secara tragis di tangan Abdul Mugni, 23, temannya yang berprofesi sebagai guru ngaji.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill