Connect With Us

Maesyal-Intan Bakal Wajibkan Minimarket di Kabupaten Tangerang Jual Produk UMKM

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 1 Oktober 2024 | 07:15

Calon Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah menggelar kegiatan diskusi bersama pelaku UMKM di Kelurahan Pakulonan Barat, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Senin, 30 September 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pasangan calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah akan mewajibkan setiap minimarket di Kabupaten Tangerang untuk memasarkan produk-produk UMKM lokal jika terpilih dalam Pilkada serentak 2024.

Hal itu disampaikan Calon Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah dalam kegiatan diskusi bersama pelaku UMKM di Kelurahan Pakulonan Barat, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Senin, 30 September 2024.

"Produk-produk UMKM lokal wajib dipasarkan di Indomaret, Alfamart dan sejenisnya. Bahkan akan kita dorong lagi pertumbuhannya," kata Intan.

Dalam kesempatan yang sama, Intan menegaskan, salah satu fokus utama pasangan Maesyal-Intan adalah meningkatkan kesejahteraan ekonomi melalui pengembangan UMKM. 

Menurutnya, UMKM merupakan tulang punggung ekonomi kerakyatan, sehingga perlu didorong terus-menerus.

"Ke depan, UMKM harus terus dikembangkan. Akan kita suport penuh, jadi pelatihan-paltihan akan digencarkan, sehingga masyarakat tidak takut untuk berwirausaha," tambah Intan.

Lanjut Intan, UMKM memiliki peran dalam memperkuat sistem perdagangan dan jasa di Tangerang. 

"UMKM ini merupakan pondasi ekonomi kerakyatan. Bahkan, dapat memperkuat sistem perdagangan dan jasa untuk pengembangan ekonomi daerah," jelasnya.

Tak hanya itu, sebagai bentuk dukungan terhadap UMKM, Intan juga berencana menginisiasi program sosial yang dinamakan “Jumat Berkah.” 

Melalui program ini, produk-produk UMKM di wilayah tersebut akan dibeli secara massal dan kemudian dibagikan kepada masyarakat.

"Nanti kita buat program, Jumat berkah. Produk UMKM kita borong, lalu dibagikan kepada masyarakat Pakulonan Barat, Kelapa Dua," katanya.

Dila, salah satu warga dan pelaku UMKM dari Kelurahan Pakulonan Barat, mengaku senang dapat berdiskusi langsung dengan Intan. Sebab, program-program yang dibawa oleh Intan dinilai memberikan harapan bagi pelaku usaha kecil.

"Banyak diskusi terkait gagasan-gagasan yang dibawa. Khusunya tentang UMKM, kami para pelaku UMKM Kelapa Dua akan mendukung penuh Maesyal-Intan di Pilkada 2024," ucapnya.

Kata Dila, Intan merupakan sosok yang sudah dinanti oleh masyarakat, terutama oleh kaum perempuan di Kabupaten Tangerang karena dianggap mampu menjadi pengayom bagi perempuan dan memberikan kenyamanan.

"Pokoknya udah, pasangan yang komplit, dengan Maesyal Rasyid," tukasnya.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill