Connect With Us

Duh, Tarif Tol Tangerang-Merak Diwacanakan Naik, Segini Jadinya 

Fahrul Dwi Putra | Senin, 17 Februari 2025 | 12:57

Gerbang Tol Merak ruas Tol Tangerang-Merak. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com- Pengendara yang melintasi Jalan Tol Tangerang-Merak perlu bersiap untuk merogoh kocek lebih dalam. Astra Infra Toll Road akan segera melakukan penyesuaian tarif tol dalam waktu dekat. Kabar ini dikonfirmasi melalui unggahan akun Instagram resmi @astratoltamer pada Kamis, 13 Februari 2025.  

"Dalam waktu dekat Astra Tol Tangerang-Merak akan melakukan penyesuaian tarif yang telah diatur dalam Surat Keputusan Menteri PU Nomor 176/KPTS/M/2025," tulis pihak Astra Infra Toll Road.  

Penyesuaian tarif ini bertujuan untuk meningkatkan layanan, pemeliharaan infrastruktur, serta memastikan kenyamanan dan keamanan pengguna jalan tol. 

Meski demikian, hingga kini belum ada kepastian kapan tarif baru akan mulai diberlakukan.  

Berdasarkan Keputusan Menteri PU Nomor 176/KPTS/M/2025, berikut rincian terbaru tarif Tol Tangerang-Merak untuk beberapa ruas, dikutip dari Kompas.com.

Cikupa - Merak  

  - Golongan I: Rp 58.000

  - Golongan II: Rp 91.000 

  - Golongan III: Rp 116.000

  - Golongan IV: Rp 135.000

  - Golongan V: Rp 135.000 

Cikupa - Serang Timur  

  - Golongan I: Rp 33.500 

  - Golongan II: Rp 52.500

  - Golongan III: Rp 67.500  

  - Golongan IV: Rp 67.500 

  - Golongan V: Rp 67.500  

Cikupa - Cilegon Barat

  - Golongan I: Rp 48.500

  - Golongan II: Rp 76.500

  - Golongan III: Rp 98.500

  - Golongan IV: Rp 98.500  

  - Golongan V: Rp 98.500 

Jika dibandingkan dengan tarif sebelumnya berdasarkan Keputusan Menteri PUPR No. 1751/KPTS/M/2022, terdapat kenaikan di beberapa ruas. Misalnya, tarif dari Cikupa ke Merak untuk kendaraan golongan I sebelumnya Rp 53.500, kini naik menjadi Rp 58.000. Artinya, ada kenaikan Rp 4.500. Bagi pengguna jalan tol yang sering melintasi rute ini, disarankan untuk memastikan saldo e-toll mencukupi sebelum perjalanan.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANTEN
KEK ETKI Banten Cetak Investasi Rp1,08 Triliun dan Serap 432 Tenaga Kerja

KEK ETKI Banten Cetak Investasi Rp1,08 Triliun dan Serap 432 Tenaga Kerja

Senin, 19 Januari 2026 | 21:04

Kawasan Ekonomi Khusus Edukasi, Teknologi, dan Kesehatan Internasional (KEK ETKI) Banten atau yang dikenal sebagai D-HUB SEZ mencatatkan performa impresif dalam peta ekonomi nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill