Connect With Us

Brak! Reklame di dekat Hotel Aston Tangerang Roboh, 1 Tewas

| Rabu, 16 November 2011 | 22:25


TANGERANG
-Sebuah reklame di kawasan Gading Serpong, yang berlokasi di Jalan Boulevard Raya. Tepatnya di depan stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) seberang Hotel Aston, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang roboh sekitar pukul 19.00 WIB, Rabu (16/11).

Reklama dengan ukuran besar dengan tiang seperti bendera itu jatuh menimpa seorang pengendara motor bernama Sandi Kristian. Korban ketika itu sedang mengendarai sepeda motor Honda Supra Fit tanpa nomor polisi dan tanpa mengenakan helm. Diketahui pada identitas KTPnya, dirinya adalah warga Jambi.

Menurut informasi, diketahui korban dari arah bundaran Hotel Aston ke arah kampus Universitas Multimedia Nusantara.  Peristiwa itu dibenarkan petugas Polsek Kepala Dua, Kabupaten Tangerang.

"Korban menderita luka pada kepalanya dan tewas. Kini mayatnya sudah dibawa ke Kamar mayat RSU Kabupaten Tangerang," kata Kapolsek Kepala Dua, AKP Bambang Hari Wibowo ketika dihubungi malam ini.

Saat ini, kata Bambang, pihaknya masih meminta keterangan saksi-saksi di lokasi kejadian. Selain itu Bambang juga berjanji akan memanggil pihak pengembang yang memasang reklame untuk dimintai keterangan. (DRA)

KAB. TANGERANG
Polda Banten Gerebek Indekost Tempat Prostitusi Anak di Rajeg, 5 Orang Ditangkap

Polda Banten Gerebek Indekost Tempat Prostitusi Anak di Rajeg, 5 Orang Ditangkap

Rabu, 9 Juli 2025 | 15:54

Aparat Polda Banten menggerebek kos-kosan yang dijadikan tempat prostitusi anak di bawah umur di Rajeg, Kabupaten Tangerang.

TEKNO
Waspada Pembobolan Rekening Lewat WA, Ini Modus dan Cara Mengatasinya

Waspada Pembobolan Rekening Lewat WA, Ini Modus dan Cara Mengatasinya

Minggu, 6 Juli 2025 | 13:39

Sniffing merupakan metode peretasan yang memungkinkan pelaku mengintip dan mencuri data digital yang dikirim melalui jaringan internet, terutama WiFi publik.

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

OPINI
Tunjangan Kena Efisiensi, Bukti Guru Tidak Dihargai

Tunjangan Kena Efisiensi, Bukti Guru Tidak Dihargai

Selasa, 8 Juli 2025 | 19:00

Tahun 2025 sudah setengah tahun terlewati, tetapi kabar dunia pendidikan masih terus mengiris hati. Hari ini, datang dari tenaga pengajar yang tunjangan tambahan (tuta) dicoret dari APBD Provinsi Banten tahun 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill