Connect With Us

Banjir Landa Sejumlah Perumahan di Kota Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 1 November 2016 | 14:00

Perumahan di Periuk, Kota Tangerang. (@TangerangNews.com 2016 / Raden Bagus Irawan)

 

TANGERANGNews.com-Banjir melanda  kawasan Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, yakni Perumahan Alamanda dan Jalan Regency yang merupakan akses dari kawasan Periuk menuju Sangiang.

Menurut Ketua Tagana Kota Tangerang Tatan Fauzi, banjir terjadi akibat meluapnya Kali Sabi dan Kali Ledug pasca hujan deras yang melada kawasan Kota Tangerang, Senin (31/10/2016) kemarin.

"Air naik dari Jam 5 sore di Jalan Regency. Jalau di Perumahan Alamanda naik Jam 8 malam. Ketinggian air mencapai 50 cm," jelasnya, Selasa (1/11/2016).

Saat ini air sudah mulai surut di Perumahan Alamanda. Namun di Jalan Regency masih sebetis orang dewasa. Jalan tidak bisa dilewati kendaraan roda dua.

"Kita sudah siagakan petugas di lokasi dengan perahu karet, untuk membantu masyarakat yang mau nyebrang," kata Tatan.

Meski air sudah surut pihaknya tetap menyiagakan personil untuk mengantusipasi banjir susulan.

"Total petugas ada lima orang di setiap kelurahan. Saat ini masih kondusif, jadi tidak peelu dikhawatirkan," ungkap Tatan.

 

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

SPORT
Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Sabtu, 27 April 2024 | 18:58

Salah satu turnamen voli paling bergengsi, PLN Mobile Proliga 2024 resmi dimulai, di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada Kamis, 25 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill