Connect With Us

PPP Tangerang Optimis Raih 7 Kursi di Pileg

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 2 Juni 2018 | 21:31

Ketua DPC PPP Kota Tangerang Yati Rohayati. (TangerangNews.com/2018 / Ahmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-PPP Kota Tangerang menggelar acara silaturahmi akbar dan konsolidasi di Hotel Narita, Cipondoh, Kota Tangerang, Sabtu (2/6/2018).

Kegiatan ini sekaligus mengukuhkan ranting PPP se-Kota Tangerang serta peringatan Nuzulul Quran 17 Ramadan 1439 H.

Setelah mengukuhkan 104 ranting ditingkat kelurahan, PPP Kota Tangerang  optimis mampu meraih tujuh kursi pada pemilihan umum legislatif (Pileg) 2019 mendatang.

PPP

"Ranting ada 104 kelurahan, mereka ada tiga orang perwakilan yaitu ketua, sekretaris, dan bendahara berarti ada 312 orang yang kita undang dan yang hadir sekarang ada 500-an, ini fantastis," kata Yati Rohayati, Ketua DPC PPP Kota Tangerang.

Yati menjelaskan, adanya pengukuhan ranting tersebut merupakan wujud dalam meningkatkan kekuatan partai berlambang Kabah di Kota Tangerang.

Tugas utama setelah para kader tersebut dikukuhkan, harus dapat menghidupkan mesin partai ditingkat kelurahan. Sebab, Yati menilai kekuatan yang paling besar ada ditingkat ranting.

"Setelah dikukuhkan harus mengidupkan mesin partai ditingkat kelurahan. Karena setelah Pilkada sudah mulai siap - siap untuk mulai konsen mensukseskan pemilu legislatif," jelasnya.

Adapun target dalam perhelatan Pileg 2019 mendatang, Yati berucap minimal tujuh kursi akan diraih PPP Kota Tangerang dibeberapa daerah pemilihan.

ppp

"Kita target tiga besar,  tahun ini diminta menaikan satu grade jadi target kita minimal 7 kursi.  Potensinya semua dapil ada, tapi yang paling besar ada di dapil 4 dan 5," ucapnya.

Sekretaris DPW PPP Provinsi Banten Iskandar menambahkan, kerja sama dan konsolidasi merupakan suatu kunci untuk meraih kemenangan dalam Pileg mendatang.

"Kebersamaan, kekompakan, kerja keras, kerja ikhlas, dan saling mengatakan satu sama lain, saya yakin PPP akan melahirkan kader terbaik," katanya.

"Konsolidasi yang terbesar ini telah sukses. Saya yakin bahwa pemilu bukan hanya 5 atau 7 kursi, tapi kami bisa meraih 8 kursi. Artinya pimpinan dewan bisa kita raih kembali," paparnya.(RAZ/HRU)

KOTA TANGERANG
Jadwal SIM Keliling Senin 6 Mei 2024 di Kota Tangerang, Tersedia di Plaza Shinta Cimone 

Jadwal SIM Keliling Senin 6 Mei 2024 di Kota Tangerang, Tersedia di Plaza Shinta Cimone 

Senin, 6 Mei 2024 | 08:22

Pada Senin, 6 Mei 2024, Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota kembali menggelar Layanan SIM keliling.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill