Connect With Us

Paripurna LKPJ-AMJ Wali Kota Tangerang, Banyak Dewan Bolos

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 25 Juli 2018 | 11:58

Rapat paripurna yang berlangsung di ruang paripurna, Puspemkot Tangerang, Rabu (25/7/2018). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Rapat paripurna kembali berlangsung di ruang paripurna, Puspemkot Tangerang, Rabu (25/7/2018). Rapat tersebut dalam rangka laporan keuangan pertanggungjawaban akhir masa jabatan (LKPJ-AMJ) Wali Kota Tangerang.

Namun, rapat ini tidak dihadiri sejumlah anggota dewan. Hal ini terlihat dari kosongnya kursi yang ada di ruangan rapat paripurna.

Pantauan TangerangNews, seharusnya paripirna dihadiri oleh 50 anggota dewan, namun hanya 28 anggota DPRD saja yang hadir di ruangan, sisanya yaitu 22 orang absen.

Data tersebut berdasarkan keterangan dari Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Pontjo Prayogo ketika memimpin rapat paripurna LKPJ-AMJ Wali Kota Tangerang  Ia menyatakan, yang hadir dalam rapat ini ada 28 orang dan sidang tetap berlanjut.

"Dengan demikian rapat paripurna ini dapat dilanjutkan," ucapnya.(RAZ/RGI)

KAB. TANGERANG
Puluhan Tahun Diabaikan, Jalan Perbatasan Bogor–Tangerang Dibangun Tahun Ini

Puluhan Tahun Diabaikan, Jalan Perbatasan Bogor–Tangerang Dibangun Tahun Ini

Sabtu, 31 Januari 2026 | 20:51

Ruas Jalan Maloko–Dangdang yang selama puluhan tahun rusak dan nyaris tak tersentuh pembangunan dipastikan akan diperbaiki pada 2026 melalui rencana kolaborasi antarpemerintah daerah.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

KOTA TANGERANG
RS Melati Kota Tangerang Luncurkan Logo Baru

RS Melati Kota Tangerang Luncurkan Logo Baru

Sabtu, 31 Januari 2026 | 20:21

Momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-46 dimanfaatkan RS Melati Kota Tangerang untuk menegaskan langkah transformasi layanan kesehatan kepada masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill