Connect With Us

Relawan PMI Kota Tangerang Diajarkan Pelatihan Kehumasan

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 16 Desember 2018 | 20:00

Moch Mirza selaku trainer saat memberi pelatihan kepada para relawan cara berkomunikasi dan menyebarkan informasi terhadap para masyarakat tentang pemberitaan - pemberitaan yang ada di PMI Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) bagi relawan, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang terus memberikan pelatihan yang tidak hanya tentang pertolongan pertama tetapi juga pelatihan kehumasan. 

Dalam pelatihan yang digelar Minggu (16/12/2018) ini, para relawan diajakarkan bagaimana cara berkomunikasi dan menyebarkan informasi terhadap para masyarakat tentang pemberitaan - pemberitaan yang ada di PMI Kota Tangerang.

Moch Mirza selaku trainer mengatakan dalam kegiatan ini, para peserta di ajarkan tentang materi -materi kehumasan yang diantaranya seperti publik speaking, komunikasi dalam praktik kehumasan, fotografi dan penulisan dalam berita.

“Saya berharap dengan materi yang saya paparkan menjadi bahan untuk kalian aplikasikan terhadap PMI kota tangerang maupun di masyarakat luar," katanya. 

Samsul bahri salah satu peserta sangat senang mengikuti pelatihan ini karena untuk menambah wawasan dan pengalaman bahkan bisa membantu mempublikasikan dan mensosialisasikan kegiatan-kegiatan PMI kedepannya  

"Selanjutnya semoga ilmu yang saya dapet hari ini bisa saya sharing kepada temen-temen relawan PMI kota tangerang yang tidak bisa mengikuti kegiatan hari ini,” tandasnya. (RAZ/RGI)

WISATA
Oseng Endok Tawarkan Angkringan Modern bagi Pecinta Kuliner Malam

Oseng Endok Tawarkan Angkringan Modern bagi Pecinta Kuliner Malam

Rabu, 19 November 2025 | 10:24

Di tengah perubahan gaya hidup masyarakat urban yang semakin dinamis, sebuah kedai bernama Oseng Endok mencoba menawarkan pengalaman baru dalam menikmati kuliner khas Indonesia melalui konsep angkringan modern.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

NASIONAL
KUHAP Baru Resmi Disahkan DPR, Berlaku Mulai 2 Januari 2026

KUHAP Baru Resmi Disahkan DPR, Berlaku Mulai 2 Januari 2026

Rabu, 19 November 2025 | 12:08

Revisi Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) akhirnya disetujui menjadi undang-undang dalam rapat paripurna DPR di kompleks parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa 18 November 2025.

TEKNO
Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Sejumlah Situs Alami Gangguan Selasa Kemarin, Ini Penyebabnya

Rabu, 19 November 2025 | 13:34

Layanan infrastruktur internet Cloudflare mengalami gangguan pada Selasa 18 November 2025, hingga menyebabkan sejumlah situs dan aplikasi kesulitan diakses.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill