Connect With Us

Hore! Perpanjang SIM Bisa di Tangcity Mall

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 8 Januari 2019 | 15:42

Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Harry Kurniawan mencoba pelayanan perpanjang SIM di Tangcity Mall. (TangerangNews/2018 / Rangga A Zuliansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Masyarakat Tangerang yang hendak memperpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM) tak perlu repot datang dan antri  panjang di Mapolres Metro Tangerang. Pasalnya pelayanan tersebut kini dibuka di Tangerang City Mall, Kota Tangerang.

Gerai pelayanan yang berada di Lantai 2 dekat wahana bermain dan foodcourt pusat perbelanjaan tersebut itu, diuji coba langsung oleh Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Harry Kurniawan, Selasa (8/1/2019).

Gerai pelayanan memperpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM) di di Tangerang City Mall, Kota Tangerang.

Kapolres mencoba sistem online yang ada di sana. Mulai dari input data pemohon, pencocokan data, hingga memotret wajah pemohon.

Menurutnya, jangan sampai ada hambatan pelayanan perpanjangan SIM pertama yang dibukanya di luar Mapolres Metro Tangerang.

"Iya ini pertama kalinya kita buka pelayanan di pusat perbelanjaan, sebelumnya ada di Mapolres," ujar Kapolres. 

Dengan begini, bisa semakin mendekatkan pelayanan kepada  masyarakat. Sesuai dengan program Kapolri, Profesional Modern Terpercaya (Promoter), salah satu di dalamnya memberikan pelayanan publik yang lebih lengkap dan dekat dengan masyarakat.

Sementara, dikatakan Dirut Tangcity Mall, Alexander Bambang, gerai ini akan dibuka sesuai dengan jam operasional mall yakni pulul 10.00 WIB. Namun, bilamana petugas akan membuka lebih awal sesuai dengan jam operasional Polres yakni jam 07.00 WIB, maka pengelola mall akan membuka akses.

"Kita kan ada pintu masuk dari lantai bawah atau lantai basement, jadi nanti akan disesuaikan lagi," ungkapnya. 

Sementara, di hari pertama pelayanan, masyarakat sudah memenuhi gerai. Menurut Ahmad Rifai, salah satu pemohon, pihaknya diarahkan oleh petugas yang ada di Mapolres untuk ke gerai di Tangcity.

"Katanya di sana sistem onlinenya lagi off, terus kita diarahin kemari. Alhamdillah di sini normal," ujarnya.(RAZ/HRU)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

HIBURAN
Fenomena Agak Laen Jadi Waralaba Film Komedi Terlaris di Indonesia, Ini Rahasianya

Fenomena Agak Laen Jadi Waralaba Film Komedi Terlaris di Indonesia, Ini Rahasianya

Senin, 19 Januari 2026 | 08:54

Film Agak Laen 2 mencatatkan sejarah baru di perfilman nasional. Film sekuel ini resmi menempati posisi teratas sebagai film komedi terlaris di Indonesia setelah meraih 10.250.000 penonton,

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill