Connect With Us

10 TPS di Kota Tangerang Berpotensi Coblos Ulang

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 20 April 2019 | 18:51

Ketua Bawaslu Kota Tangerang Agus Muslim saat memantau rekapitulasi perhitungan suara di GOR Pinang, Sabtu (20/4/2019). (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Bawaslu tengah mengkaji 10 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Tangerang yang berpotensi dilakukan pencoblosan ulang dalam Pemilu 2019.

"Ya tidak kurang dari 10 TPS yang akan kita dorong untuk PSU (Pemungutan Suara Ulang)," ujar Ketua Bawaslu Kota Tangerang Agus Muslim kepada wartawan saat memantau rekapitulasi perhitungan suara di GOR Pinang, Sabtu (20/4/2019).

Baca Juga :

Agus mengatakan, berdasarkan hasil penanganan pelanggaran bahwa pihaknya tengah memetakan TPS-TPS yang berpotensi melakukan PSU. Jika pemetaan sudah final, hasilnya akan direkomendasikan kepada KPU.

"Kita coba akan memetakan dan hari ini Insyaallah kita akan finalkan rekomendasi untuk kita sampaikan ke KPU," jelas Agus.

Agus menambahkan, pihaknya telah mengantongi serangkaian dugaan pelanggaran dalam pemungutan suara 17 April kemarin. Dugaan pelanggaran itu salah satunya adalah adanya pemilih dari luar kota yang bukan semestinya namun turut memilih di TPS.

"Terus ada surat suara yang memang kurang. Dan ada beberapa persoalan juga yang salah kirim," kata Agus.(RMI/HRU)

KAB. TANGERANG
Terendam Banjir 2 Meter, Ratusan Waga Perumahan Taman Cikande Belum Dapat Bantuan

Terendam Banjir 2 Meter, Ratusan Waga Perumahan Taman Cikande Belum Dapat Bantuan

Rabu, 14 Januari 2026 | 13:16

Ratusan pemukiman warga di Perumahan Taman Cikande, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang dilanda banjir dengan ketinggian bervariasi antara 70 cm hingga 2 meter, sejak Minggu 11 Januari 2026.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

TANGSEL
Bermasalah Soal Perizinan, Pemkab Bogor Hentikan Olah Sampah dari Tangsel di Cileungsi

Bermasalah Soal Perizinan, Pemkab Bogor Hentikan Olah Sampah dari Tangsel di Cileungsi

Rabu, 14 Januari 2026 | 09:43

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menghentikan sementara aktivitas pengolahan sampah domestik yang dikirim dari Kota Tangerang Selatan (Tangsel) ke Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.

KOTA TANGERANG
Logo HUT 33 Tahun Kota Tangerang, Ini Makna dan Tema yang Diusung

Logo HUT 33 Tahun Kota Tangerang, Ini Makna dan Tema yang Diusung

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:19

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang resmi meluncurkan logo dan rangkaian acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-33 Kota Tangerang yang mengusung tagline 33 Tahun Kota Tangerang Bersama Melayani Tiada Henti.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill