Connect With Us

Warga Binaan Lapas Pemuda Tangerang Dilatih Otomotif & Budidaya Pertanian

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 4 Mei 2019 | 20:00

Kegiatan pembukaan pelatihan otomotif dan budi daya pertanian untuk para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), di Aula Blok E Lapas Pemuda Tangerang, Sabtu (4/5/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Lembaga Pemasyarakatan Pemuda Kelas IIA Tangerang (Lapas Pemuda Tangerang) membuka pelatihan otomotif dan budi daya pertanian untuk para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Blok E Lapas Pemuda Tangerang dengan turut diikuti 60 WBP, Sabtu (4/5/2019).

Pelatihan ini merupakan kerjasama antara Seksi Giatja Lapas Pemuda Tangerang dengan PT Ricardo Matic untuk pelatihan otomotif, serta PT East-West Seed untuk pelatihan budi daya pertanian.

Pelatihan ini sendiri merupakan salah satu kelanjutan dari kerjasama antara Lapas Pemuda Tangerang dengan PT. East-West Seed.

Kerjasama tersebut diumumkan di sela-sela penyelenggaraan Upacara Hari Bakti Pemasyarakatan ke-55 di lingkungan Kanwil Kemenkumham Banten, Sabtu, 27 April 2019 lalu.

Dalam sambutannya, Kepala Lapas Pemuda Tangerang Jumadi mengatakan bahwa pelatihan-pelatihan seperti ini harus sering diadakan supaya para Warga Binaan bisa mendapatkan bekal ilmu yang bermanfaat setelah habis masa pidananya kelak.

Selain itu, ia menuturkan bahwa hal ini merupakan salah satu komitmen Lapas Pemuda Tangerang untuk terus memberikan ilmu yang bermanfaat kepada para WBP.

“Semoga kami bisa terus menggelar pelatihan-pelatihan serupa agar para WBP kami bisa memiliki bekal ilmu yang bermanfaat yang bisa dimanfaatkan mereka ketika bebas kelak. Ini merupakan bukti komitmen kami dalam menciptakan WBP yang berdayaguna dan bermanfaat di masyarakat. Sehingga harapan kami, setelah mereka bebas tidak kembali mengulangi kesalahan yang sama," jelas Jumadi.

Khusus pelatihan budi daya pertanian dengan PT East-West Seed, nantinya akan berjalan selama 3 bulan kedepan. Materi pelatihan yang akan diberikan berupa pelatihan tentang cara menanam bibit dengan baik, pengolahan lahan, hingga perawatan tanaman.

Pada bulan Juli mendatang, diharapkan akan ada acara puncak berupa panen raya hasil budi daya tanaman hasil kerja sama dengan PT. East-West Seed. Adapun bibit-bibit tanaman yang akan ditanam antara lain bibit tanaman sayuran cabai, bayam, labu madu, melon, dan juga jagung varietas terbaru.

Kepala Seksi Giatja Lapas Pemuda Tangerang, Tri Wahyu Santosa menambahkan, bahwa kerjasama dengan East-West Seed diharapkan bisa meningkatkan produktivitas budi daya tanaman yang kami lakukan selama ini.

"Semoga bisa berjalan dengan baik ke depannya. Saya juga berharap agar pelatihan ini dapat berlangsung dengan lancar, sehingga akan diadakan panen raya yang Insyaallah, akan digelar pada bulan Juli mendatang," ungkapnya.(MRI/RGI)

PROPERTI
Catat Penjualan Positif Sepanjang Tahun, ModernCikande Raih Penghargaan PIA 2025 dan 

Catat Penjualan Positif Sepanjang Tahun, ModernCikande Raih Penghargaan PIA 2025 dan 

Rabu, 26 November 2025 | 14:52

Kawasan industri ModernCikande Industrial Estate (MCIE) l dinobatkan sebagai peraih penghargaan Properti Indonesia Award 2025 untuk kategori Property Development – Industrial Estate Development

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

SPORT
Inilah Nama-nama Pemain Persikota Tangerang Musim 2025/2026

Inilah Nama-nama Pemain Persikota Tangerang Musim 2025/2026

Selasa, 25 November 2025 | 19:43

Persikota Tangerang resmi memperkenalkan skuad lengkap untuk menghadapi kompetisi Liga Nusantara musim 2025/2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill