Connect With Us

Polisi: SOTR di Kota Tangerang Boleh, Asal...

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 10 Mei 2019 | 15:00

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Abdul Karim saat diwawancarai awak media. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Polres Metro Tangerang Kota tidak melarang warga untuk melakukan kegiatan sahur on the road (SOTR) selama bulan Ramadan, asal tidak berlebihan.

"Bisa, aktivitas SOTR yang merupakan kegiatan sosial untuk berbagi kebaikan sangat diperbolehkan. Tapi kita imbau supaya jangan terlalu berlebihanlah," kata Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Abdul Karim, Jumat (10/5/2019).

Menurut Kapolres, himbauan tetap diberikan lantaran kegiatan SOTR kerap mengundang keributan karena melakukan konvoi kendaraan.

"Jadi melakukan SOTR itu harus dimaknai dengan bijak," imbau Kapolres.

Kapolres menambahkan bahwa pihaknya akan melakukan pengawalan ketat terhadap aktivitas warga yang melakukan SOTR.

"Nanti akan dilakukan pengawalan oleh pihak kepolisian. Jadi apabila meresahkan masyarakat, mungkin kita bisa antisipasi," imbuhnya.(RAZ/RGI)

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

KOTA TANGERANG
Ubah Limbah Jadi Berkah, Alfamart Hadirkan Mesin Pengumpul Minyak Jelantah di Tangerang

Ubah Limbah Jadi Berkah, Alfamart Hadirkan Mesin Pengumpul Minyak Jelantah di Tangerang

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:40

Masalah limbah minyak goreng bekas atau minyak jelantah yang sering kali mencemari lingkungan kini menemukan solusi inovatif.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill