Connect With Us

Polisi Datangi Rumah Paskibraka Tangsel yang Meninggal Lebam-lebam

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 3 Agustus 2019 | 15:23

Suasana di kediaman almarhum Aurellia Qurratuaini, 16. Siswa kelas XI SMA Al-Azhar BSD di Perumahan Taman Royal II, Cipondoh, Kota Tangerang. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com—Penyidik dari Kepolisian Resor Tangerang Selatan (Tangsel) mendatangi rumah Aurellia Qurratuaini di Perumahan Taman Royal II, Cipondoh, Kota Tangerang, Sabtu (3/8/2019).

Dari pantauan TangerangNews, selain penyidik, sejumlah anggota Detasemen Polisi Militer (Denpom) pun hadir di lokasi.

Mereka memintai keterangan dari orang tua calon pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) Tangsel itu.

"Kedatangan Polres Tangsel, Denpom, TNI, beliau hanya melakukan klarifikasi atas beredarnya berita yang viral di media," ujar Farid Abdulrahman, ayah Aurellia kepada TangerangNews.

Farid mengungkapkan, anak pertamanya ini meninggal pada Kamis (1/8/2019) pagi.

Baca Juga :

Menurutnya, anaknya yang merupakan siswa kelas XI SMA Al-Azhar BSD ini tiba-tiba jatuh ketika hendak ke kamar kecil di rumahnya itu.

Kemudian, dara manis itu tak sadarkan diri hingga akhirnya dibawa ke RS Elang Medika Corpora (EMC). Usai menjalani pemeriksaan, dpkter menyatakan Aurellia meninggal dunia.

Jenazah Aurellia pun telah dimakamkan di TPU Selapajang, Neglasari, Kota Tangerang, siang harinya.

Farid menyebut terdapat luka lebam di kedua kepalan tangan anaknya ini yang diduga akibat kelelahan saat mengikuti pelatihan sebagai calon Paskibraka Tangsel.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kedatangan penyidik itu untuk menyelidiki kematian Aurellia.

Hal ini diungkapan Kapolres Tangsel AKBP Ferdy Irawan yang menyebut tetap melakukan penyidikan meskipun belum ada laporan ihwal kematian Aurellia.(RMI/HRU)

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KOTA TANGERANG
Waspada! Curanmor Modus Duplikat Kunci Pagar di Tangerang, 2 Pelaku Dibekuk

Waspada! Curanmor Modus Duplikat Kunci Pagar di Tangerang, 2 Pelaku Dibekuk

Senin, 12 Januari 2026 | 09:24

Unit Reskrim Polsek Tangerang, Polres Metro Tangerang Kota, membongkar sindikat pencurian dengan pemberatan (curat) yang meresahkan warga Kelapa Indah.

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill