Connect With Us

10 Ribu CPNS Akan Ikuti Tes CAT, Pemkot Tangerang Siapkan 530 Komputer

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 21 Januari 2020 | 17:59

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tangerang Akhmad Lutfi. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

 

TANGERANGNEWS.com–Ribuan calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kota Tangerang akan mengikuti ujian seleksi kemampuan dasar (SKD) melalui computer assisted test (CAT) dalam seleksi CPNS tahun 2020 pada Februari mendatang. Berbagai persiapan pun telah dilakukan Pemerintah Kota Tangerang untuk menunjang pelaksanaan tes tersebut. 

"Ada 10.731 CPNS yang akan ikut tes CAT. Pelaksanaannya nanti sudah kami siapkan," ujar Akhmad Lutfi, Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tangerang kepada TangerangNews, Selasa (21/1/2020).

Lutfi mengatakan hari ini pihaknya akan menyampaikan pengumuman kepada peserta ihwal pelaksanaan tes CAT ini. 

Menurutnya, tes CAT akan digelar selama 20-24 Februari 2020 di ruang Al-Amanah, Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang. 

"Rencana tes sebelumnya di ruang sekolah. Tapi tidak jadi. Instruksi BKN harus dalam satu ruangan," katanya. 

Ia menyebut berbagai persiapan telah dilakukan, termasuk bekerjasama dengan dinas pendidikan untuk bantuan ketersediaan komputer. 

"Sekitar 530 unit komputer akan dipakai untuk tes," katanya. 

Dalam tes, kata Lutfi, per harinya akan dibagi dalam empat sampai lima gelombang. Satu gelombang bisa memakan waktu satu jam.

Lutfi tidak mewanti-wanti adanya kecurangan dalam tes. Sebab, proses tes sangat ketat. Petugas akan memeriksa peserta sebelum mengikuti tes di dalam ruangan.

Pemeriksaan meliputi larangan membawa ponsel, jam tangan, cincin serta alat-alat yang tidak diperlukan dalam tes. 

"Jadi, imbauan saya untuk peserta silahkan menjaga kesehatan," pungkasnya.(RMI/HRU)

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill