Connect With Us

Stadion Benteng Direnovasi untuk Persikota Berlaga di Liga 3

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 17 Juli 2020 | 15:27

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah bersama sejumlah pejabat Pemkot Tangerang meninjau Stadion Benteng. Dok. Humas Pemkot Tangerang. (Istimewa / Dok Humas Pemkot Tangerang)

 

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang sedang merenovasi Stadion Benteng di Jalan TMP Taruna, Kota Tangerang. Rencananya setelah kelar direnovasi, stadion ini menjadi kandang tim Persikota Tangerang dalam berlaga di liga 3.

Hal itu diungkapkan Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah saat meninjau pembangunan renovasi sejumlah fasilitas publik termasuk Stadion Benteng, Jumat (17/7/2020).

Menurut Arief, Stadion Benteng saat ini kondisi dan usia bangunannya sudah lama tidak dipergunakan. Sehingga perlu direnovasi dan dipercantik.

"Harus dicat ulang ini tembok - temboknya, warnanya sudah pudar," ujar Arief.

Arief meminta agar perbaikan dan renovasi gedung dapat dilakukan secara menyeluruh dan rinci agar stadion dengan luas 4,5 hektar e tersebut bisa dimanfaatkan dengan maksimal oleh masyarakat luas.

"Akan dibuat sistem drainase yang bagus supaya air tidak tergenang kalau hujan," ucap Arief.

Rencananya setelah selesai direnovasi, stadion ini menjadi kandang tim Persikota Tangerang dalam menjalani laga di liga 3. Sebab, Arief menargetkan Persikota lolos ke liga 2.

"Kursi di tribun penonton juga coba diatur supaya lebih layak. Dan bisa digunakan untuk pertandingan Persikota di liga 3," pungkasnya.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

BANTEN
Hari Buruh, Gubernur Banten Soroti Dampak AI Terhadap Dunia Kerja

Hari Buruh, Gubernur Banten Soroti Dampak AI Terhadap Dunia Kerja

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:47

Gubernur Banten Andra Sony menyoroti perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) terhadap dunia Ketenagakerjaan, saat menghadiri peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) di Kabupaten Tangerang, Kamis 1 Mei 2025.

NASIONAL
Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Kamis, 1 Mei 2025 | 12:16

Tak sedikit mahasiswa yang baru sadar setelah lulus, bahwa jurusan kuliah yang dipilih ternyata tidak memberikan peluang kerja yang besar. Padahal, biaya kuliah bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. Lalu kenapa bisa begitu?

KOTA TANGERANG
3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

Kamis, 1 Mei 2025 | 19:36

Menyambut Hari Buruh Sedunia (May Day) sebanyak 15.000 buruh melakukan aksi unjuk rasa ke lapangan Monas, Jakarta, Kamis 01 Mei 2025. Dari jumlah tersebut, sekitar 3.000 di antaranya berasal dari Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill