Connect With Us

Korban Ledakan Gas Batu Ceper Tuntut Ganti Rugi

| Selasa, 17 Agustus 2010 | 16:33

Lokasi ledakan elpiji Batu Ceper yang menghanguskan enam kontrakan. (tangerangnews / dira)



TANGERANGNEWS-Nung Rahmawati, 54, penghuni kontrakan yang rusak akibat ledakan tabung elpiji 3 Kg di Jalan Keamanan, RT 01/04, Kelurahan Kebon Besar, Kecamatan Batu Ceper, Kota Tangerang, menuntut ganti rugi kepada PT Pertamina.

Ia berharap, pihak PT Pertamina memberikan ganti rugi karena peristiwa ledakan tabung gas pada Senin (16/8) kemarin,  menyebabkan seluruh barang-barang yang dimilikinya ludes terbakar. Kini, ia bersama suami dan 3 anaknya pun harus mengungsi ke rumah anak pertamanya di kawasan Bulak Aspal, Kelurahan Kebon Besar.

“Semua barang barang termasuk surat-surat penting seperti Jamsostek, BPKB, Akte dan Ijazah, habis terbakar. Saya minta pertanggung jawaban Pertamina utnuk mengganti sesuai kerugian,” ungkap Rahmawati, hari ini.

Rahmawati menjelaskan, sejak peristiwa ledakan tersebut, dia merasa trauma menggunakan gas elpiji. “Saya takut banget, untung ledakan itu tidak terjadi saat saya menyalakan kompor gas. Sekarang saya tidak berani lagi pakai kompor gas,” tandasnya.

Diceritakannya, peristiwa ledakan tersebut terjadi pada pukul 03.30 WIB, ketika ia sedang memasak air dengan komor gas di dapur untuk sahur. Ia mengaku sebelumnya tidak mencium bau gas akibat kebocoran. Namun saat ditinggal, tiba-tiba saja tabung gas ukuran 3 kg yang dimilikinya meledak.

 “Saya kira itu petasan, tapi saat saya kembali ke dapur, api sudah membakar semua perabotan. Saya langsung membangunkan keluraga saya untuk menyelamatkan diri keluar kontrakan,” katanya.

Sesaat kemudian api merambat dengan cepat dan menyambar enam kontrakan dan satu agen koran di sebelahnya. (rangga)

NASIONAL
Wuih, Presiden Prabowo Kucurkan Rp5 Triliun untuk 30 Gerbong KRL Baru

Wuih, Presiden Prabowo Kucurkan Rp5 Triliun untuk 30 Gerbong KRL Baru

Rabu, 5 November 2025 | 18:52

Presiden Prabowo Subianto memberikan lampu hijau dan menggelontorkan dana fantastis senilai Rp5 triliun kepada PT KAI (Persero) untuk memperluas dan memperbarui jaringan KRL Commuter Line di kawasan Jabodetabek.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

TANGSEL
Ada 538 Kasus Suspek Campak Rubella di Tangsel, Orang Tua Diimbau Lengkapi Imunisasi Anak

Ada 538 Kasus Suspek Campak Rubella di Tangsel, Orang Tua Diimbau Lengkapi Imunisasi Anak

Rabu, 5 November 2025 | 19:41

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengeluarkan imbauan keras kepada masyarakat terkait tingginya kasus suspek Campak Rubella (Measles Rubella) di wilayah tersebut.

BANTEN
PLN UID Banten Pastikan Penertiban Listrik Berjalan Sesuai Prosedur Resmi

PLN UID Banten Pastikan Penertiban Listrik Berjalan Sesuai Prosedur Resmi

Selasa, 4 November 2025 | 21:27

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten menyatakan siap menerima setiap masukan masyarakat sebagai bagian dari upaya menjaga keterbukaan informasi dan mutu pelayanan di sektor kelistrikan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill