Connect With Us

KONI & Dispora Tangerang Serahkan SK Panitia Porprov Banten VI

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 4 Mei 2021 | 23:26

Ketua KONI Kota Tangerang Hadi Rusman (kanan) saat menyerahkan SK Panitia Porprov VI ke KONI Banten, Selasa (4/5/2021). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Penyelenggaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten ke-VI yang akan berlangsung pada 2022 semakin terlihat progresnya. 

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Tangerang bersama Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang pun telah menyerahkan beleid penting ihwal penyelenggaraan Porprov tersebut. 

Ketua KONI Kota Tangerang Hadi Rusman mengatakan, pihaknya bersama Dispora Kota Tangerang telah menyerahkan SK Wali Kota Tangerang tentang Panitia Penyelenggara Porprov Banten VI dan Usulan Dana Hibah Penyelenggaraan Pertandingan Porprov VI ke KONI Banten. 

"Alhamdulillah, progresnya semakin baik. Hari ini kami telah merampungkan dan menyerahkan SK-nya ke KONI Banten," ujarnya di KONI Banten, Selasa (4/5/2021).

Lalu, kata Hadi Rusman, menjelang perayaan Idul Fitri 1442 Hijriah pihaknya akan mengusulkan cabang olahraga yang bakal dipertandingkan dalam Porprov Banten VI di Kota Tangerang. 

Hadi berharap, berbagai persiapan tengah dilakukan dalam rangka menyukseskan penyelenggaraan ajang bergengsi se-Provinsi Banten tersebut. 

"Tentunya kami berharap segala upaya yang dilakukan dapat mewujudkan penyelenggaraan Porprov yang profesional. Sehingga dari Porprov  ini akan lahir atlet-atlet  beprestasi untuk Banten kedepannya," pungkas Hadi. 

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

HIBURAN
Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Selasa, 29 April 2025 | 08:40

Setiap tahun, dunia kuliner di Indonesia selalu diramaikan oleh tren baru yang kreatif dan menggugah selera. Inovasi rasa dan tampilan terus bermunculan dari tangan-tangan kreatif pecinta kuliner.

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

WISATA
Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Kamis, 1 Mei 2025 | 21:07

Berdasarkan informasi, tradisi tahunan ini akan diikuti 1.750 warga suku Baduy mulai Jumat, 2 Mei 2025, hingga Sabtu, 3 Mei 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill