Connect With Us

Jaksa Kantongi Nama Calon Tersangka Kasus Uang Hibah KONI Tangsel 

Rachman Deniansyah | Kamis, 15 April 2021 | 15:19

Petugas Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Tangerang Selatan melakukan penggeledahan terhadap kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) yang berlokasi di Jalan Permai VI Blok AX 7, Pamulang, Tangerang Selatan, Kamis (8/4/2021). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kasus dugaan korupsi dana hibah Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Tangerang Selatan disebut terdapat calon tersangka. 

"Oh tentu ada (calon tersangka). Nanti ada," ungkap Kepala Kejaksaan Negeri Kota Tangsel, Aliansyah kepada awak media di wilayah Cilenggang, Serpong, Tangsel, Kamis (15/4/2021). 

Namun meski nama telah dikantonginya, Aliansyah enggan untuk membeberkannya lebih lanjut. 

"Nanti pasti kita umumkan, sambil nunggu kelengkapan alat bukti," ujarnya. 

Saat ini, kasus dugaan penyalahgunaan dana hibah tersebut masih dalam proses penelusuran lebih lanjut. 

"Secepatnya, kalau memang sudah kita temukan alat bukti yang cukup, ada perhitungan kerugian negara, pasti segera kita umumkan," tegasnya. 

Sebelumnya dalam penelusurannya tersebut, Kejaksaan Negeri Tangsel telah melakukan penggeledahan Kantor KONI yang terletak di Jalan Permai VI Blok AX 7, Pamulang, Tangerang Selatan, Kamis (8/4/2021) lalu. 

Dalam upaya pencarian barang bukti tersebut, Kejaksaan berhasil menyita sebanyak 130 eksemplar dokumen mulai dari Surat Penanggungjawaban (SPJ), kwitansi, bukti bayar, hingga satu unit komputer yang diduga menjadi bukti dalam penyelewangan dana hibah sebesar Rp7,8 miliar. 

Selain melakukan penggeledahan, Kejaksaan juga telah memanggil ratusan orang sebagai saksi, baik internal ataupun eksternal KONI Tangsel. (RED/RAC)

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill