Connect With Us

Warga Ciledug Meninggal Saat Jalani Isolasi Mandiri

Tim TangerangNews.com | Jumat, 2 Juli 2021 | 19:09

Jenazah warga Ciledug meninggal saat jalani isolasi mandiri sedang di evakuasi ke dalam mobil petugas medis. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Seorang warga perumahan Ciledug Indah,  Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang meninggal dunia saat menjalani isolasi mandiri di rumah, Jumat 2 Juli 2021.

Petugas mengevakuasi jenazah korban untuk selanjutnya dilakukan pemandian di RSUD Kota Tangerang serta pemakaman di TPU Selapajang sesuai protokol kesehatan. 

Pantauan TangerangNews, petugas dari Dinas Perumahan dan Pemukiman Kota Tangerang mengevakuasi jenazah Innah yang diketahui meninggal dunia saat menjalani isolasi mandiri.

Korban diketahui terkonfirmasi positif COVID-19, berdasarkan hasil swab PCR salah satu rumah sakit di bilangan Serpong, Tangerang Selatan.  

Namun, pihak rumah sakit meminta almarhumah untuk jalani isolasi mandiri, dengan dibekali obat obatan.

Kondisi kesehatan almarhumah menurun karena penyakit penyerta yang dideritanya  yakni diabetes. Hingga akhirnya nyawanya tidak tertolong saat hendak di bawa ke rumah sakit. 

“Warga sekitar tidak berani mendekat, dikarenakan almarhum dan keluarga terkonfirmasi positif COVID-19, berdasarkan hasil swab PCR Puskesmas Pedurenan,” ujar Azhari Kurniawan,  Lurah Pedurenan.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

KOTA TANGERANG
Polisi Sita 677 Obat Keras Ilegal dari Rumah Kontrakan di Neglasari

Polisi Sita 677 Obat Keras Ilegal dari Rumah Kontrakan di Neglasari

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:30

Unit Reskrim Polsek Batuceper, Polres Metro Tangerang Kota, berhasil mengungkap kasus peredaran sediaan farmasi ilegal yang tidak memenuhi standar keamanan dan tidak memiliki izin edar, pada Rabu 14 Janauri 2026.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill