Connect With Us

Warga Ciledug Meninggal Saat Jalani Isolasi Mandiri

Tim TangerangNews.com | Jumat, 2 Juli 2021 | 19:09

Jenazah warga Ciledug meninggal saat jalani isolasi mandiri sedang di evakuasi ke dalam mobil petugas medis. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Seorang warga perumahan Ciledug Indah,  Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang meninggal dunia saat menjalani isolasi mandiri di rumah, Jumat 2 Juli 2021.

Petugas mengevakuasi jenazah korban untuk selanjutnya dilakukan pemandian di RSUD Kota Tangerang serta pemakaman di TPU Selapajang sesuai protokol kesehatan. 

Pantauan TangerangNews, petugas dari Dinas Perumahan dan Pemukiman Kota Tangerang mengevakuasi jenazah Innah yang diketahui meninggal dunia saat menjalani isolasi mandiri.

Korban diketahui terkonfirmasi positif COVID-19, berdasarkan hasil swab PCR salah satu rumah sakit di bilangan Serpong, Tangerang Selatan.  

Namun, pihak rumah sakit meminta almarhumah untuk jalani isolasi mandiri, dengan dibekali obat obatan.

Kondisi kesehatan almarhumah menurun karena penyakit penyerta yang dideritanya  yakni diabetes. Hingga akhirnya nyawanya tidak tertolong saat hendak di bawa ke rumah sakit. 

“Warga sekitar tidak berani mendekat, dikarenakan almarhum dan keluarga terkonfirmasi positif COVID-19, berdasarkan hasil swab PCR Puskesmas Pedurenan,” ujar Azhari Kurniawan,  Lurah Pedurenan.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

NASIONAL
Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:56

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai mengumumkan jadwal pembelian tiket kereta api untuk angkutan Lebaran 2026.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill