Connect With Us

Kuota PPDB SMPN di Kota Tangerang Terserap Hampir 100 Persen 

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 6 Juli 2021 | 13:46

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Jamaluddin. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kuota Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP Negeri di Kota Tangerang tahun 2021 terserap hampir 100 persen.

PPDB dibuka sejak 30 Juni hingga 7 Juli 2021. Sampai saat ini tercatat sudah 16.519 calon siswa yang mendaftar.

Calon peserta didik tersebut bersaing untuk mendapatkan 10.906 bangku kosong di 33 SMP Negeri se-Kota Tangerang. 

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaluddin mengatakan sejauh ini PPDB sudah berjalan dengan lancar tanpa kendala. 

"Berjalan dengan lancar, baik sistem maupun aturan. Tidak terlalu banyak kendala, hambatan ataupun aduan. Semua cepat tanggap dan ditangani," ungkapnya, Selasa 6 Juni 2021. 

Hingga saat ini untuk jalur zonasi dari 5.453 kuota sudah terserap 5.371. Sedangkan untuk jalur perpindahan orangtua dari 530 kuota sudah terserap 175, untuk jalur afirmasi dari 1.545 kuota sudah terserap 1.507. Sementara itu, untuk jalur ABK dari 102 kuota baru terserap tujuh bangku. 

"Dari data tersebut, hampir 100 persen kuota yang tersedia sudah terserap. Yang cukup terlihat hanya jalur perpindahan orangtua dan jalur Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Sisanya ini, akan kita buka kembali di PPDB SMPN tahap dua pada 9 Juli mendatang," jelasnya.

Menurutnya, saat ini PPDB SMPN tahap satu masih berjalan untuk jalur prestasi sampai Rabu 7 Juli. Dengan rincian kuota prestasi dilombakan 554 bangku, prestasi rapor domisili dalam kota 2.162 bangku dan prestasi rapor domisili luar kota 535 bangku.

Biasanya, untuk jalur prestasi ini cukup tinggi juga peminatnya. Tergolong jalur yang cepat penuh juga pada tahap satu.

"Tapi kita lihat saja sampai besok hasilnya. Karena kondisi pandemi COVID-19 sejak tahun lalu ini, membuat banyak pergeseran pada dunia pendidikan," katanya.

Jamal mengimbau, bagi calon siswa yang gagal pada tahap satu bisa kembali mencoba pada PPDB SMPN tahap dua.

"Masih ada kesempatan tahap dua bagi yang gagal atau belum mencoba mendaftar. Namun jangan putus asa, SMP swasta di Kota Tangerang juga bagus-bagus jadi tetap semangat," pungkasnya. 

Sebagai informasi, jadwal PPDB Tahap Dua pendaftaran pada 9 Juli pukul 08.00 hingga 14.00 WIB. Pengumuman pada 9 Juli pukul 20.00 dan daftar ulang di 10 Juli pukul 00.01 hingga 16.00 WIB. Cara mendaftar, jadwal, call center bisa mengakses lewat https://ppdb.tangerangkota.go.id atau https://ppdbmandiri.tangerangkota.go.id.

KAB. TANGERANG
Gubernur Banten Sebut Bangunan di Bantaran Sungai Jadi Penyebab Banjir Tangerang

Gubernur Banten Sebut Bangunan di Bantaran Sungai Jadi Penyebab Banjir Tangerang

Senin, 26 Januari 2026 | 20:29

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mengambil langkah tegas dalam merespons bencana banjir yang kerap melanda wilayah Tangerang Raya (Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, dan Kota Tangerang Selatan).

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill