Connect With Us

Kuota PPDB SMPN di Kota Tangerang Terserap Hampir 100 Persen 

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 6 Juli 2021 | 13:46

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Jamaluddin. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kuota Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP Negeri di Kota Tangerang tahun 2021 terserap hampir 100 persen.

PPDB dibuka sejak 30 Juni hingga 7 Juli 2021. Sampai saat ini tercatat sudah 16.519 calon siswa yang mendaftar.

Calon peserta didik tersebut bersaing untuk mendapatkan 10.906 bangku kosong di 33 SMP Negeri se-Kota Tangerang. 

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaluddin mengatakan sejauh ini PPDB sudah berjalan dengan lancar tanpa kendala. 

"Berjalan dengan lancar, baik sistem maupun aturan. Tidak terlalu banyak kendala, hambatan ataupun aduan. Semua cepat tanggap dan ditangani," ungkapnya, Selasa 6 Juni 2021. 

Hingga saat ini untuk jalur zonasi dari 5.453 kuota sudah terserap 5.371. Sedangkan untuk jalur perpindahan orangtua dari 530 kuota sudah terserap 175, untuk jalur afirmasi dari 1.545 kuota sudah terserap 1.507. Sementara itu, untuk jalur ABK dari 102 kuota baru terserap tujuh bangku. 

"Dari data tersebut, hampir 100 persen kuota yang tersedia sudah terserap. Yang cukup terlihat hanya jalur perpindahan orangtua dan jalur Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Sisanya ini, akan kita buka kembali di PPDB SMPN tahap dua pada 9 Juli mendatang," jelasnya.

Menurutnya, saat ini PPDB SMPN tahap satu masih berjalan untuk jalur prestasi sampai Rabu 7 Juli. Dengan rincian kuota prestasi dilombakan 554 bangku, prestasi rapor domisili dalam kota 2.162 bangku dan prestasi rapor domisili luar kota 535 bangku.

Biasanya, untuk jalur prestasi ini cukup tinggi juga peminatnya. Tergolong jalur yang cepat penuh juga pada tahap satu.

"Tapi kita lihat saja sampai besok hasilnya. Karena kondisi pandemi COVID-19 sejak tahun lalu ini, membuat banyak pergeseran pada dunia pendidikan," katanya.

Jamal mengimbau, bagi calon siswa yang gagal pada tahap satu bisa kembali mencoba pada PPDB SMPN tahap dua.

"Masih ada kesempatan tahap dua bagi yang gagal atau belum mencoba mendaftar. Namun jangan putus asa, SMP swasta di Kota Tangerang juga bagus-bagus jadi tetap semangat," pungkasnya. 

Sebagai informasi, jadwal PPDB Tahap Dua pendaftaran pada 9 Juli pukul 08.00 hingga 14.00 WIB. Pengumuman pada 9 Juli pukul 20.00 dan daftar ulang di 10 Juli pukul 00.01 hingga 16.00 WIB. Cara mendaftar, jadwal, call center bisa mengakses lewat https://ppdb.tangerangkota.go.id atau https://ppdbmandiri.tangerangkota.go.id.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

OPINI
Sambut Tahun Baru dengan Meninggalkan Sistem Lama

Sambut Tahun Baru dengan Meninggalkan Sistem Lama

Minggu, 4 Januari 2026 | 17:25

Tahun 2025 memang telah berlalu, lembaran baru tahun 2026 datang menggantikan. Namun, akankah sejumlah penderitaan, bencana dan kasus-kasus pembunuhan juga ikut menghilang? Atau makin bertambah seperti halnya bertambahnya deret angka.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill