Connect With Us

73,4 % Lansia di Kota Tangerang Sudah Divaksin COVID-19 

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 24 September 2021 | 14:33

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang dr Dini Anggraeni. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Warga lanjut usia (lansia) di Kota Tangerang yang sudah divaksinasi COVID-19 mencapai 73,4 persen. 

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Dini Anggraeni mengatakan, data tersebut diketahui sejak 22 September 2021. 

"Vaksinasi untuk lansia alhamdulillah sudah 73,4 persen, kalau dijumlahkan ada 76.940 orang per 22 September," jelasnya, Jumat 24 September 2021. 

Adapun vaksinasi COVID-19 dosis pertama untuk warga umum Kota Tangerang sudah mencapai 74,7 persen. Sementara, untuk dosis kedua baru 42,3 persen. 

"Kalau dosis dua masih jauh, karena jaraknya 1-28 hari. Kalau mencapai itu sebulan lagi baru divaksin dosis kedua," katanya. 

Kendati demikian, Dini meyakini, capaian vaksinasi dosis kedua akan semakin meningkat pada satu bulan ke depan.

Untuk vaksin dosis ketiga atau booster bagi tenaga kesehatan (nakes) sudah mencapai target. Yakni, sudah ada 10.757 tenaga kesehatan di Kota Tangerang. "Booster yang nakes itu sudah 99,5 persen per 22 September," ujar Dini. 

Dia berharap capaian vaksinasi COVID-19 dosis ketiga memang dikhususkan untuk nakes dapat mencapai 100 persen pada minggu ini.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill