Connect With Us

Perbaiki Kabel Internet, 3 Orang Tewas Diduga Tersetrum di Taman Royal Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 7 Oktober 2021 | 14:18

Tiga pekerja tewas dalam diduga tersetrum kabel internet saat melakukan perbaikan di gorong-gorong Perumahan Taman Royal, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Kamis 7 Oktober 2021, (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Tiga pekerja tewas dalam diduga tersetrum kabel internet saat melakukan perbaikan di gorong-gorong Perumahan Taman Royal, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Kamis 7 Oktober 2021,

Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 WIB. Menurut warga sekitar, dari tiga korban tersebut dua di antaranya merupakan pekerja perbaikan kabel internet. Sedangkan satu lainnya merupakan pekerja air galon isi ulang Perumahan Taman Royal.

"Jadi, itu korbannya tiga orang," ujar Dayat, warga setempat.

Dia menyebut, insiden berawal saat dua pekerja sedang melakukan perbaikan kabel internet di gorong-gorong. 

"Terus dia teriak minta tolong, nah pekerja galon mau bantuin tapi malah jadi korban juga," ungkapnya.

Dia menduga ketiga korban ini meninggal karena tersetrum listrik atau karena gas uap di dalam gorong-gorong. "Penyebabnya tidak tahu, tapi sepertinya tersetrum," pungkasnya.

Kini, ketiga korban yang belum diketahui identitasnya tersebut sudah dievakuasi petugas Kepolisian. Adapun di lokasi kejadian, warga ramai menyaksikan proses evakuasi. Belum ada keterangan resmi dari pihak Kepolisian terkait insiden tersebut.

TANGSEL
IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

Senin, 26 Januari 2026 | 19:04

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) mencatatkan kenaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi 84,81 per Januari 2026.

NASIONAL
Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Senin, 26 Januari 2026 | 21:07

Sejumlah bencana alam yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir di berbagai daerah Indonesia kembali memunculkan persoalan klasik namun krusial, yakni krisis air bersih.

BANTEN
Atasi Banjir, Pemprov Banten Besok Mulai Normalisasi Sungai di Tangerang Raya

Atasi Banjir, Pemprov Banten Besok Mulai Normalisasi Sungai di Tangerang Raya

Senin, 26 Januari 2026 | 20:41

Masalah banjir menahun di wilayah Tangerang Raya kini mendapat perhatian serius dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill