Connect With Us

Gandeng BPBD, PMI Kota Tangerang Gelar Pelatihan & Simulasi Kebakaran

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 12 November 2021 | 17:05

Palang Merah Indonesia Kota Tangerang bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tangerang melakukan pelatihan dan simulasi kebakaran di lingkungan kerja di aula Gedung Laboratorium PMI Kota Tangerang, Jumat 12 November 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang melakukan pelatihan dan simulasi kebakaran di lingkungan kerja di aula Gedung Laboratorium PMI Kota Tangerang, Jumat 12 November 2021. 

Ketua PMI Kota Tangerang Oman Jumansyah, mengatakan seluruh komponen PMI mengikuti pelatihan yang bertujuan untuk pemetaan risiko bencana lingkungan kerja tersebut.

Palang Merah Indonesia Kota Tangerang bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tangerang melakukan pelatihan dan simulasi kebakaran di lingkungan kerja di aula Gedung Laboratorium PMI Kota Tangerang, Jumat 12 November 2021.

 

“Jangan sampai jika terjadi kebakaran di lingkungan sendiri, tapi kita tidak tahu menanganinya, semoga simulasi ini bermanfaat untuk kita semua,” ujar Oman.

Pelatihan dihadiri oleh lima pemateri untuk memberikan materi penanggulangan bencana dan peta risiko bencana di lingkungan kerja. Kemudian dilanjutkan memberikan penanganan pemadam api, baik manual maupun menggunakan alat-alat pemadaman api ringan (apar).

Palang Merah Indonesia Kota Tangerang bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tangerang melakukan pelatihan dan simulasi kebakaran di lingkungan kerja di aula Gedung Laboratorium PMI Kota Tangerang, Jumat 12 November 2021.

 

Kepala Bagian Tata Usaha Tb Hudaibi Alakmili menjelaskan penyebab terjadinya kebakaran biasanya karena faktor kelalaian, proses terjadi api, adanya panas, bahan bakar dan udara.

Sedangkan untuk memadamkan api dengan menggunakan pendinginan, penguraian dan oksidasi. Pemadaman bisa dilakukan secara tradisional antara lain dengan karung goni, pasir, dan lumpur. Sementara alat pemadam api secara modern yaitu apar yang terbuat dari tepung kimia kering, jenis gas, dan busa.

Palang Merah Indonesia Kota Tangerang bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tangerang melakukan pelatihan dan simulasi kebakaran di lingkungan kerja di aula Gedung Laboratorium PMI Kota Tangerang, Jumat 12 November 2021.

 

Dalam kegiatan ini dilakukan simulasi cara penggunaan alat pemadam api secara tradisional dan modern jika terjadi kebakaran. Peserta pelatihan diikuti oleh seluruh unit yang ada di PMI Kota Tangerang yang terdiri atas petugas Unit Donor Darah (UDD), kru ambulans, Korps Sukarela (KSR) Unit Markas, KSR dan TSR.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill