Connect With Us

Sejumlah Pohon Besar di Kota Tangerang Tumbang hingga Bikin Macet

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 23 Desember 2021 | 14:49

Satu unit mobil tertimpa pohon besar akibat hujan deras disertai angin kencang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah pohon besar di sejumlah titik ruas jalan Kota Tangerang tumbang akibat hujan disertai angin kencang yang terjadi pada Kamis 23 Desember 2021 siang.

Pohon-pohon yang tumbang ini juga mengakibatkan ruas-ruas jalan di Kota Tangerang macet. Pasalnya, pohon yang tumbang ini sebagian menutupi ruas jalan.

"Iya, ada beberapa yang tumbang. Saat ini kami masih melakukan penanganan di lokasi," ujar Hambali Bakar, Kasie Kedaruratan BPBD Kota Tangerang.

Belum diketahui apakah terdapat korban atau tidak, sebab pohon tumbang ini menimpa sejumlah mobil.

Berikut data pohon tumbang di Kota Tangerang bersumber dari BPBD Kota Tangerang:

1. Jl. Veteran dekat RM. Bambu Kuning – (belum selesai penanganan)   

2. Jl. Ki Asnawi Stasiun Kota Tangerang – (belum)

3. Jl. Kalipasir Indah RT.002/RW 001, Babakan, Tangerang (selesai )

4. Jl. Panglima polim rt.05 rw. 03 (belakang terminal poris plawad, UPT timur PUPR) – (belum)

5. Jl. Jendral Sudirman Gg. Buaran Mekarsari RT. 01 RW. 17 Kel. Babakan Kec. Tangerang ( selesai)

6. Jl. Taman Makam Pahlawan Taruna No.10, RT.006/RW.008, Sukasari, Kec. Tangerang  (proses)

7. Jl. Perintis Kemerdekaan, Babakan (depan bank BTN)  (selesai)

8. Jl. KH Hasyim Ashari No.54, RT.004/RW.001, Cipondoh, Kec. Cipondoh (belum)

9. Jl. A. Damyati No.56, RT.003/RW.006, Sukasari, Kec. Tangerang (proses)

KAB. TANGERANG
Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Minggu, 25 Januari 2026 | 16:04

Tampak peti jenazah yang berisi jasad Captain Andy itu ditutupi dengan bendera merah-putih. Suasana semakin haru ketika para pelayat menyaksikan jenazah diturunkan dari mobil jenazah ke dalam rumah.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill