Connect With Us

Korban Tenggelam Kedua di Sungai Cisadane Tangerang Akhirnya Ditemukan

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 13 Maret 2022 | 22:07

Dua korban tenggelam di area Sungai Cisadane dekat Jembatan Kaca, Kelurahan Sukarasa, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal pada Minggu 13 Maret 2022 malam. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Korban tenggelam kedua di area Sungai Cisadane dekat Jembatan Kaca, Kelurahan Sukarasa, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal pada Minggu 13 Maret 2022 malam.

Adapun jasad kedua atas nama Rizky Fadillah, 12, ditemukan pukul 21.00 WIB. Sementara korban pertama yakni Ade Hazullabidin, 13, ditemukan pukul 19.55 WIB.

"Pencarian dinyatakan selesai karena kedua korban berhasil ditemukan," ujar Aprianto Pratomo, Dantim Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta di lokasi.

Kedua korban ditemukan dalam posisi telungkup di dasar Sungai Cisadane atau dekat Jembatan Kaca yang tak jauh dari titik tenggelam.

Baca Juga : 

Dalam pencarian, petugas dilengkapi alat-alat bantu SAR melakukan penyelaman.

"Untuk korban keduanya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Ade dibawa ke rumah duka. Rizky dibawa ke rumah sakit umum," jelasnya seraya menuturkan operasi pencarian telah dihentikan.

Seperti diketahui, kedua korban tenggelam ketika sedang berenang bersama tiga temannya di aliran Sungai Cisadane dekat Jembatan Kaca sekitar pukul 15.00 WIB.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

OPINI
Tunjangan Kena Efisiensi, Bukti Guru Tidak Dihargai

Tunjangan Kena Efisiensi, Bukti Guru Tidak Dihargai

Selasa, 8 Juli 2025 | 19:00

Tahun 2025 sudah setengah tahun terlewati, tetapi kabar dunia pendidikan masih terus mengiris hati. Hari ini, datang dari tenaga pengajar yang tunjangan tambahan (tuta) dicoret dari APBD Provinsi Banten tahun 2025.

PROPERTI
Verona Junction dan Sorrento Grande Diserahterimakan, Perkuat Magnet Bisnis Gading Serpong

Verona Junction dan Sorrento Grande Diserahterimakan, Perkuat Magnet Bisnis Gading Serpong

Senin, 7 Juli 2025 | 11:29

Paramount Land melakukan serah terima unit komersial Verona Junction dan Sorrento Grande West kepada konsumen. Kedua produk komersial ini menjadi bagian dari kawasan strategis yang dijuluki sebagai The Most Vibrant Commercial di Gading Serpong.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill