Connect With Us

Pemuda Tenggelam di Danau Batusari Tangerang Ditemukan Meninggal

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 3 Maret 2022 | 11:07

Seorang pemuda yang tenggelam di Danau Batusari, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang ditemukan, Kamis 3 Maret 2022 pagi. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Seorang pemuda yang tenggelam di Danau Batusari, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang ditemukan, Kamis 3 Maret 2022 pagi.

Korban bernama Ridho, 22, yang telah dievakuasi oleh Tim SAR gabungan ditemukan dalam keadaan meninggal.

Korban ditemukan pada kedalaman lima meter di bawah permukaan air melalui proses penyelaman yang dilakukan oleh personel Basarnas di sekitar lokasi kejadian.

"Korban akhirnya kita temukan tadi pagi sekitar pukul 09.06 WIB di sekitar lokasi kejadian dan kita serahkan kepada keluarga korban untuk proses selanjutnya," ungkap Hendra Sudirman, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator dalam operasi SAR.

Hendra menyampaikan turut berbelasungkawa atas musibah yang dialami korban dan juga mengungkapkan apresiasi yang sebesar-besarnya atas sinergi yang dibangun dalam operasi SAR hingga akhirnya korban ditemukan.

Hendra menjelaskan, sebelumnya pencarian pada hari ini dilakukan dengan membagi area pencarian menjadi tiga.

Unit pertama melakukan pencarian dengan penyisiran di atas permukaan air menggunakan rubber boat dengan luas area pencarian kurang lebih 500 m2 di sekitar lokasi kejadian.

Unit kedua melakukan pencarian dengan pengamatan secara visual jalur darat dengan radius 1 km dari lokasi kejadian.

“SRU ketiga melakukan pencarian dengan penyisiran di bawah air dengan menggunakan Underwater Searching Device dan Aqua Eye serta melakukan penyelaman dengan kedalaman lima meter di bawah permukaan air," jelasnya.

Diketahui, Ridho tenggelam pada Rabu 2 Maret 2022 sekitar pukul 18.25 WIB di Danau Batusari, Kecamatan Batuceper. Korban tenggelam ketika sedang berenang menggunakan galon di area danau tersebut dan galon tersebut terlepas dari genggamannya.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

KAB. TANGERANG
1 Tahun Berjalan, Penerima MBG di Kabupaten Tangerang Capai 300 Ribu Orang

1 Tahun Berjalan, Penerima MBG di Kabupaten Tangerang Capai 300 Ribu Orang

Kamis, 8 Januari 2026 | 21:07

Sudah satu tahun pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) berjalan, penerima manfaat di Kabupaten Tangerang mencapai ratusan ribu.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill