Connect With Us

KORMI Tangerang Diminta Jangan Kalah dengan KONI

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 16 Maret 2022 | 13:40

Ketua Kormi Kota Tangerang periode 2015-2020 Marsudi saat menyampaikan sambutannya dalam acara musyawarah Kormi Kota Tangerang di Hotel Lemo, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Rabu 16 Maret 2022. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Nama Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) masih belum cukup terngiang di telinga masyarakat. Padahal, KORMI setara dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI).

Ketua Bidang Organisasi KORMI Banten, Deny menyampaikan dalam acara musyawarah kota (muskot) pertama KORMI Kota Tangerang, bahwa KORMI harus disosialisasikan secara masif.

"Harus disosialisasikan. Jangan sampai kalah dengan KONI. Karena kami pun sejajar," jelas dia di Hotel Lemo, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Rabu 16 Maret 2022.

Deny mengatakan, muskot pertama KORMI Kota Tangerang untuk periode 2020-2025. "Siapapun yang jadi (memimpin) silakan harus diatur manajemennya, harus lebih baik lagi," katanya.

Ketua KORMI Kota Tangerang periode 2015-2020, Marsudi mengatakan, dirinya menyayangkan bahwa anggota KORMI Kota Tangerang berjumlah puluhan, tetapi yang aktif hanya belasan.

"Yang saya sayangkan, kami dari 50 pengurus KORMI Tangerang, hanya 15 orang saja yang aktif. Walaupun kita tanpa dana dengan 15 orang kita tetap jalan terus," ungkapnya.

Meski demikian, Marsudi berharap KORMI Kota Tangerang semakin maju dan jaya. "KORMI Kota Tangerang pastinya harus melanjutkan program-program KORMI yang akan datang. Dan mempertahankan apabila perlu meningkatkan dan memasyarakatkan KORMI di masyarakat Kota Tangerang pada khususnya," tuturnya.

Marsudi mengaku dirinya tidak bisa melanjutkan sebagai pengurus KORMI Kota Tangerang karena masalah kesehatan.

Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang Revolusi menyampaikan, dirinya hormat dan apresiasi kepada Marsudi karena di bawah kepemimpinannya KORMI Kota Tangerang telah meraih prestasi dari tahun ke tahun.

"Sejatinya inilah sosok yang mampu menjadi suritauladan seluruh pengurus tentunya. Ini penting, karena kita tidak bisa mengandalkan olahraga ini dengan anggaran APBD atau APBN. Hanya orang orang yang peduli memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat olahraga ini bisa maju," katanya.

Kaonang mengaku, Dispora Kota Tangerang siap menjalin kemitraan dengan KORMI Kota Tangerang. "Ke depan kita sinergikan lebih karena dulu sudah dipimpin Pak Marsudi sudah luar biasa. Semoga kepemimpinan baru bisa lebih hebat lagi bisa mensuriteladankan," pungkas dia.

KAB. TANGERANG
Puluhan Rumah di Vila Tomang Baru Tangerang Terendam Banjir Akibat Luapan Situ Gelam

Puluhan Rumah di Vila Tomang Baru Tangerang Terendam Banjir Akibat Luapan Situ Gelam

Senin, 12 Januari 2026 | 20:27

Akibat diguyur hujan selama dua hari satu malam, puluhan rumah di Vila Tomang, Desa Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang terendam banjir, Senin 12 Januari 2026. Sejumlah warga terdampak pun mengungsi.

BANTEN
Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Senin, 12 Januari 2026 | 21:50

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi memulai pembangunan dua Sekolah Rakyat di Lebak dan Pandeglang. Proyek ini direncanakan berjalan cepat dan ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

OPINI
Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Senin, 12 Januari 2026 | 20:30

Kemiskinan tidak pernah benar-benar netral. Ia punya wajah, dan sering kali wajah itu adalah perempuan. Ketika kemiskinan terjadi, perempuan biasanya menjadi pihak yang paling dulu mengalah, paling lama bertahan, dan paling sedikit didengar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill