Connect With Us

Dindik Tangerang Seleksi Guru, Kepsek dan Pengawas Sekolah Berprestasi

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 5 Juli 2022 | 14:09

Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Pendidikan Kota Tangerang terus berupaya meningkatkan kualitas mutu pendidikan, salah satunya melalui pemilihan guru, kepala sekolah dan pengawas berprestasi tingkat Kota Tangerang. 

Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman menyampaikan bahwa kualitas pendidikan di Kota Tangerang juga harus ditunjang oleh para pendidik yang profesional dan mampu mengikuti perkembangan zaman.

“Tidak hanya kemampuan teknis edukatif, tapi adaptif juga diperlukan agar bisa menyesuaikan dengan kebutuhan saat ini,” jelas Sekda dalam kegiatan yang digelar di Aula Al-Amanah Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Selasa 5 Juli 2022.

Dalam kegiatan yang digelar selama tiga hari ini dihadiri oleh para peserta guru, kepala sekolah dan pengawas sekolah tingkat PAUD, TK dan SMP. 

Sekda berpesan kepada para pendidik agar terus berkomitmen mengembangkan kemampuannya demi peningkatan kualitas pendidikan, serta upaya bersama mencetak generasi Kota Tangerang yang unggul dan berdaya saing.

“Diharapkan semuanya bisa terus termotivasi untuk semakin meningkatkan potensi dirinya sebagai para pendidik yang berkualitas,” kata Herman.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaluddin menjelaskan bahwa akan dipilih sejumlah pendidik berprestasi mulai dari tingkat PAUD, TK dan SMP.

“Sebanyak 200 peserta rekomendasi dari wilayah kecamatan masing-masing ini akan diseleksi kembali untuk masuk di tingkat kota,” jelasnya.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

KOTA TANGERANG
Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:39

Seorang anak duduk rapi di bangku sekolah, membuka kotak makan yang disediakan negara. Ada nasi, lauk dan sayur. Ia kenyang hari itu bahkan bisa menyisihkan sedikit untuk di bawa pulang. Karena di rumah, ayahnya masih menganggur.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill