Connect With Us

Mulai Hari Ini Kawasan Pasar Lama Tangerang Ditutup, Begini Kondisinya

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 7 September 2022 | 14:26

Kondisi Kawasan Kuliner Pasar Lama, Kota Tangerang, setelah ditutup sementara untuk penataan, Rabu 7 September 2022. (@TangerangNews / Fahrul Dwi Putra)

TANGERANGNEWS.com-Kawasan Kuliner Pasar Lama di Kelurahan Sukasari, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang ditutup sementara karena akan dilakukan penataan, Rabu, 7 September 2022. 

Pantauan TangerangNews di lokasi, tampak terlihat beberapa pedagang masih tetap berjualan, tetapi kondisinya tidak seramai seperti hari biasanya.

Marka jalan berwarna kuning tampak masih baru dicat. Terlihat juga satu alat berat berupa tendem roller dan para pekerja dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Tangerang mulai melakukan penataan lokasi.

Muhammad Handi, operator lapangan dari Dinas PUPR mengatakan, dirinya mendapat perintah untuk melakukan penambalan jalan di kawasan Pasar Lama sepanjang 40 meter.

"Iya, sedang menunggu kedatangan bahan baku aspalnya, yang satu lagi sedang di jalan yang satu lagi sedikit ada masalah kerusakan," ujar Handi.

Bahan baku aspal tersebut dibawa dari Parung Panjang, Bogor. Penambalan belum dapat dilakukan, sebab bahan baku aspal yang dibutuhkan sejak pagi belum kunjung datang.

Handi mengatakan, kemungkinan pengerjaan akan terpaksa ditunda karena kondisi cuaca hujan. "Kemungkinan ditunda. Sebab, jika hujan dan basah aspalnya tidak bisa menempel," katanya.

Sebelumnya, PT Tangerang Nusantara Global (TNG) telah memasang spanduk yang bertuliskan penutupan sementara kawasan Pasar Lama karena kan dilakukan penataan. Sementara itu, ketika dimintai konfirmasi pihak PT TNG tidak bisa ditemui.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

WISATA
Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sabtu, 22 November 2025 | 18:24

Dalam rangka merayakan malam pergantian tahun, Atria Hotel Gading Serpong Tangerang menghadirkan paket khusus bertema Galactic Countdown 2026.

BANTEN
Gubernur Banten Sebut Bullying Sekarang Lebih Parah Dibanding Jamannya Dulu, Gadget Jadi Biang Kerok

Gubernur Banten Sebut Bullying Sekarang Lebih Parah Dibanding Jamannya Dulu, Gadget Jadi Biang Kerok

Senin, 24 November 2025 | 18:30

Rencana pembatasan gadget kembali menjadi sorotan setelah maraknya kasus bullying di berbagai daerah selama beberapa pekan terakhir.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill