Connect With Us

Sopir Angkot, Ojol dan Tukang Becak di Tangerang Dapat Sembako Polisi

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 7 September 2022 | 23:37

Kapolres Kombes Pol Zain Dwi Nugroho saat menyalurkan bantuan sembako, Rabu, 7 September 2022. (Polres Metro Tangerang Kota / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Polres Metro Tangerang Kota turut berupaya menekan dampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).

Pihak Polres Metro Tangerang Kota pun menyalurkan sebanyak 150 paket sembako kepada masyarakat terdampak.

Mereka yang dapat sembako polisi itu antara lain sopir angkutan kota (angkot), ojek online (ojol), ojek pangkalan, dan tukang becak. 

Penyaluran sembako itu dilakukan langsung oleh Kapolres Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, Rabu, 7 September 2022.

"Semoga bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat pasca penyesuaian harga BBM yang ditetapkan oleh pemerintah pada 3 September lalu," ujarnya.

Adapun lokasi penyaluran sembako berada di depan Masjid Agung Al-Itihad dan di depan Stasiun Tangerang. 

"Kami berharap masyarakat dapat menjaga situasi keamanan dan ketertiban khususnya di Kota Tangerang," katanya.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

BISNIS
8 KPI Software yang Paling Akurat untuk Ukur Kinerja Tim di 2025

8 KPI Software yang Paling Akurat untuk Ukur Kinerja Tim di 2025

Selasa, 21 Oktober 2025 | 14:56

Kinerja tim merupakan salah satu indikator keberhasilan organisasi. Untuk memastikan tujuan bisnis tercapai, perusahaan perlu menetapkan Key Performance Indicator (KPI) yang terukur dan memantau pencapaiannya secara rutin.

BANDARA
Tarif Bandara Diskon 50% saat Periode Nataru 2026, Tiket Mudik Bakal Lebih Murah

Tarif Bandara Diskon 50% saat Periode Nataru 2026, Tiket Mudik Bakal Lebih Murah

Kamis, 23 Oktober 2025 | 14:18

Masyarakat yang berencana mudik atau berlibur menggunakan pesawat pada periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, mendapat kabar sangat gembira.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill