Connect With Us

HUT Kota Tangerang, PMI Berikan Penghargaan Pendonor

| Senin, 28 Februari 2011 | 08:22

PMI Kota Tangerang Melantik 1297 Anggota PMR Dan Memberikan Penghargaan Pendonor Darah (tangerangnews / dira)


TANGERANGNEWS-Menggunakan momentum perayaan hari jadi Kota Tangerang dan hari jadi Udd  yang ke 5,  PMI Kota Tangerang melaksanakan pelantikan gabungan anggota Palang Merah Remaja (PMR) dan aksi donor darah  bagi masyarakat Kota Tangreang. Minggu, (27/02) bertempat di Alun – alun Ahmad  Yani Kota Tangerang.
 
Hadir pada kesempatan tersebut pengurus Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, Pengurus PMI Kota Tangerang, Pengurus PMI Kabupaten Tangerang, Kepala Markas PMI Kota Cilegon,  para pembina, fasilitator PMR serta unsur mayrakat Tangerang lainya.
 
Palang Merah Remaja (PMR) sebagai wadah pembinaanan dan pengembangan anggota remaja Palang Merah Indonesia (PMI), merupakan salah satu kekuatan PMI dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan kemanusiaan di bidang kesehatan dan siaga bencana,” demikian sambutan ketua PMI Kota Tangerang Kuswarsa, S. Sos
 
Menurutnya, dengan didasari oleh prinsip-prinsip dasar gerakan palang merah dan bulan sabit internasional, yakni: kemanusiaan, kesamaan, kenetralan, kemandirian, kesukarelaan, kesatuan, dan kesemestaan serta mengacu pada spirit visi misi PMI Kota Tangerang, pendidikan kepalang-merahan harus mampu membangun insan yang cerdas dan kompetitif.
 
Hakikatnya, langkah ke depan dari proses peningkatan pendidikan kepalang- merahan itu adalah berkembangnya seluruh potensi insan kemanusiaan melalui keseimbangan olah hati, olah pikir, olah rasa, dan olah raga.
 
Sementara itu, ketua pelaksana kegiatan, M. Tendi Yulianto menjelaskan kegiatan pelantikan gabungan PMR Wira dan PMR Madya ini didasari oleh kesepakatan bersama Mendiknas RI dan ketua Umum PMI pusat yang bertujuan khususnya untuk penguatan sumber daya PMR, pembentukan anggota PMR berkualitas, dan penambahan kapasitas jumlah anggota PMR di Kota Tangerang.
Kegiatan ini diikuti 1297 anggota PMR Madya yaitu setingkat usia SMP/Mts dan PMR Wira setingkat usia SMA/MA dari 46  sekolah SMP dan SMA se-Kota Tangerang.
 
Sementara itu Unit Donor Darah kembali memberikan penghargaan kepada pendonor darah yang sudah melakukan donor sebanyak 10 kali,  serta menggelar aksi donor darah. Menggunakan momentum perayaan hari Kota Tangerang dan hari jadi Udd  yang ke 5,  kegiatan tersebut dilaksanakan serentak dari bulan November sampai bulan Februari 2011. Kegiatan  ini diharapkan terkumpul 5.000 kantong darah.
 
"Palang Merah Indonesia (PMI) identik dengan dengan kepedulian sosialnya yang tinggi. Karena itu, kami kembali melakukan kegiatan ini dan mengajak masyarakat berpartisipasi," kata Hasbullah, Staff Udd PMI Kota Tangerang. Minggu (27/2/2011m). Untuk melawan rasa takut dan menghapus pandangan keliru tentang donor darah, PMI memperkenalkan "gaya hidup baru", yakni mengajak pasangan atau keluarga untuk ikut menemani mendonorkan darahnya. "Sambil memberi dukungan moril, siapa tahu orang yang kita ajak ini tertarik untuk mendonor juga," kata Hasbullah.
 
Sebagai negara yang rentan terkena bencana alam, Indonesia idealnya memiliki cadangan 4,6 juta kantong darah. Namun, baru 40 persennya yang terpenuhi. "Menurut WHO, persediaan jumlah darah seharunya 2 persen dari jumlah penduduk," kata dr. David H. Sidabutar pengurus PMI Kota Tangerang. Ia mengatakan, penerima donor terbanyak di Indonesia adalah kaum perempuan karena kasus perdarahan akibat persalinan masih tinggi.
 
Kegiatan donor darah itu semakin semarak dengan Door prize nya. Setiap pendonor akan diberikan kupon doorprize yang nantinya akan di undi pada bulan Februari. Hadiah yang disediakan adalah Laptop, televisi serta kulkas. (*)
 

HIBURAN
Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Rabu, 5 November 2025 | 19:51

Mal Ciputra Tangerang mengubah atrium utamanya menjadi hutan prasejarah yang penuh petualangan melalui acara spektakuler bertajuk “Dino Kingdom".

BANDARA
Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Rabu, 5 November 2025 | 19:04

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang dan I Gusti Ngurah Rai Bali masuk ke dalam daftar Megahubs 2025 yang dirilis OAG Aviation, penyedia data penerbangan global terkemuka asal Inggris.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

KOTA TANGERANG
Bapenda Kota Tangerang Umumkan Cut Off Pelayanan PBB-P2 Mulai 1 November 2025

Bapenda Kota Tangerang Umumkan Cut Off Pelayanan PBB-P2 Mulai 1 November 2025

Kamis, 6 November 2025 | 14:13

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Tangerang memberlakukan cut off atau penghentian sementara seluruh pelayanan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2), mulai 1 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill