Connect With Us

Dijadikan Pusat Wisata Religi, Masjid Raya Al Azhom Kota Tangerang Terus Ditata

Advertorial | Selasa, 15 November 2022 | 16:42

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meninjau rencana penataan Masjid Raya Al Azhom, Selasa 15 November 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemkot Tangerang terus bereksplorasi menghadirkan ide-ide baru untuk menjadikan Kota Tangerang sebagai kota yang layak dikunjungi. Selain wisata alam buatan yang terus dikembangkan, Pemkot berupaya mengedepankan konsep wisata religi.

Masjid Raya Al Azhom menjadi salah satu objek wisata religi serta pusat syiar dan dakwah agama Islam yang menjadi ciri khas Kota Tangerang, terlebih dengan didukung adanya Galeri Islam di area masjid kebanggaan warga kota benteng.

Guna mendukung konsep tersebut, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meninjau area galeri islam di area masjid yang memiliki kubah terbesar di dunia tersebut.

"Karena sudah dibuat galeri islam, area ini harus terus dijaga kebersihannya," ungkap Arief di Masjid Raya Al Azhom, Selasa 15 November 2022.

Arief menginstruksikan kepada pejabat OPD terkait yang mengikutin peninjuan untuk secara rutin melakukan pembaharuan konten serta materi yang ditampilkan di galeri Al Azhom. Selain Itu juga, perlu dilakukannya penataan di area Masjid Raya Al Azhom.

"Konten di galeri Islam setiap tiga bulan sekali harusnya diganti. Ini plaza juga kan luas, bisa ditata biar jadi ruang terbuka untuk masyarakat," terangnya.

Lebih lanjut Arief menjelaskan jajaran OPD Pemkot Tangerang harus mampu menjaga dan mengembangkan lokasi - lokasi wisata baru di Kota Tangerang, dengan tidak mengesampingkan lokasi yang sebelumnya sudah dibangun.

"Misalnya venue cabor, kalau Porprov selesai harus bisa terus dimanfaatkan oleh masyarakat," pungkas Arief.

KOTA TANGERANG
Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:42

Di balik kepungan banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kota Tangerang, sebuah kabar membahagiakan menyeruak dari RW 04, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill