Connect With Us

Diguyur Hujan Seharian, Kota Tangerang Terendam Banjir 

Fahrul Dwi Putra | Senin, 24 Juli 2023 | 19:01

Sejumlah kendaraan mogok akibat genangan banjir cukup tinggi di Jalan Raya Regency, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Senin, 24 Juli 2023 (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sejumlah wilayah di Kota Tangerang dilanda banjir usai diguyur hujan selama hampir seharian, Senin, 24 Juli 2023.

Salah satu titik banjir terjadi di bawah flyover Jalan Gatot Subroto, Kota Tangerang dengan ketinggian air mencapai 25 centimeter.

Meski begitu, kondisi jalan masih bisa dilewati oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.

Selain itu, dalam unggahan akun Instagram @polsekjatiuwung kondisi banjir di Jalan Raya Regency, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang cukup tinggi sehingga menyebabkan sejumlah kendaraan sepeda motor mogok.

"Akibat curah hujan kondisi terkini Jalan Raya Regency Jembatan Alamanda, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang. Hati-hati warga yang akan melintas karena genangan cukup tinggi," tulis akun resmi @polsekjatiuwung.

Kapolsek Jatiuwung Kompol Donni Bagus Wibisono beserta jajaran turun memantau ke lokasi sekaligus mengimbau para pengendara yang hendak melintas agar berhati-hati.

"Kapolsek Jatiuwung dan Kanit Binmas Polsek Jatiuwung memberikan imbauan kepada pengguna jalan dan pemantauan genangan air," katanya.

OPINI
Menulis Skripsi di Tengah Tumpukan Berkas Negara

Menulis Skripsi di Tengah Tumpukan Berkas Negara

Senin, 14 Juli 2025 | 18:20

Menjadi ASN dan mahasiswa dalam waktu yang bersamaan bukanlah kombinasi yang ideal. Tapi bagi banyak Aparatur Sipil Negara yang masih menyimpan semangat belajar, itulah kenyataan yang harus dijalani.

BANTEN
Terima Kunker Ketua MPR, Gubernur Banten Minta Banjir di Tangerang Raya Jadi Perhatian Khusus

Terima Kunker Ketua MPR, Gubernur Banten Minta Banjir di Tangerang Raya Jadi Perhatian Khusus

Senin, 14 Juli 2025 | 21:03

Gubernur Banten Andra Soni memaparkan program prioritas dan tantangan yang dihadapi di Provinsi Banten saat menerima Kunjungan Kerja (Kunker) Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Ahmad Muzani di Pendopo Gubernur Banten, KP3B Curug

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Musnahkan 141 Arsip Kedaluwarsa

Pemkab Tangerang Musnahkan 141 Arsip Kedaluwarsa

Jumat, 11 Juli 2025 | 20:13

Ratusan arsip inaktif milik Dinas Perikanan (Diskan) Kabupaten Tangerang dimusnahkan di Ruang Aula Bandeng Dinas Perikanan, Gedung Usaha Daerah (GUD), Kabupaten Tangerang, Jumat 11 Juli 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
5 Alasan Orang Tua Berebut Kursi Paling Depan untuk Anaknya di Hari Pertama Masuk Sekolah

5 Alasan Orang Tua Berebut Kursi Paling Depan untuk Anaknya di Hari Pertama Masuk Sekolah

Senin, 14 Juli 2025 | 10:51

Pemandangan orang tua yang datang lebih awal ke sekolah demi mendapatkan kursi paling depan untuk anaknya bukanlah hal asing saat hari pertama masuk sekolah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill