Connect With Us

Tangerang TV Layani Pembuatan Video Promosi Produk UMKM Gratis, Ini Syarat dan Caranya

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 11 Agustus 2023 | 19:03

Layanan Open Video Promosi Tangerang TV, Jumat 11 Agustus 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Tangerang terus berupaya meningkatkan perkembangan UMKM.

Selaras dengan optimalisasi perkembangan teknologi, informasi, dan digitalisasi, Diskominfo melalui platform digitalnya, Tangerang TV membuka layanan Open Video Promosi secara gratis.

Layanan ini merupakan program dalam bentuk pembuatan video promosi, untuk kepentingan suatu produk dari UMKM asal Kota Tangerang.

Tidak hanya UMKM, layanan ini juga menyasar cafe, restoran, komunitas, organisasi, olahraga, prestasi, dan lain-lain.

Kepala Diskominfo Kota Tangerang Indri Astuti menjelaskan layanan ini merupakan usaha Diskominfo untuk berkontribusi memberikan fasilitas pengiklanan secara gratis kepada UMKM dan sasaran-sasaran lainnya.

"Bentuk manfaat yang akan diterima masyarakat, yakni pembuatan video promosi, peliputan, dan penayangan di segala media sosial yang dikelola Tangerang TV,” ujarnya, Jumat 11 Agustus 2023.

Tangerang TV memberikan syarat dan ketentuan khusus yang harus dilakukan oleh masyarakat yang ingin mengakses layanan tersebut, meliputi:

1. Follow Instgram @tangerangtv, @kominfo_tng, @ppidkotatangerang, @koben.tng, @livemagz, dan @rumahkimkotatangerang.

2. Mengisi pendaftaran di prananala berikut, bit.ly/VideoPromosiGratisTNGTV.

3. Masyarakat atau pihak yang terpilih akan dihubungi oleh pihak Tangerang TV serta keputusan tidak dapat diganggu gugat.

4. Durasi pengunggahan (upload) tidak terikat dan mohon untuk sabar menunggu jadwal tayang yang telah ditentukan.

5. Penayangan akan dilakukan di web tangerangkota.go.id, Youtube Tangerang TV, dan akun resmi Instagram Tangerang TV, yakni @tangerangtv.

 

Selain itu, layanan bermanfaat ini dapat diakses secara terbuka untuk siapapun tanpa dipungut biaya apapun alias gratis.

"Oleh karenanya, mari manfaatkan layanan ini semaksimal mungkin dan raih manfaatnya," ungkap Indri.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

KAB. TANGERANG
Diduga Akun Wabup Intan Tanggapi Kritik Komika Mega Salsabillah Soal Birokrasi Berbelit-belit: “Biar Saja, Dia yang Salah”

Diduga Akun Wabup Intan Tanggapi Kritik Komika Mega Salsabillah Soal Birokrasi Berbelit-belit: “Biar Saja, Dia yang Salah”

Rabu, 31 Desember 2025 | 17:44

Beredar di media sosial Instagram tangkapan layar sebuah percakapan pesan langsung diduga milik Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah, dengan akun @intan.nurulhikmah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill