Connect With Us

Wow, Pemilik KIA di Tangerang Bisa dapat Diskon Wisata 

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 20 September 2023 | 17:00

Suasana warga yang mengantre pelayanan keliling KIA di Kantor Kecamatan Pamulang, Jalan Siliwangi No.1, Pamulang Barat, Pamulang, Tangsel, Rabu (26/6/2019). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com- Kepala Disdukcapil Kota Tangerang R Irman Pujahendra menyebut pemilik Kartu Identitas Anak (KIA) di Kota Tangerang akan mendapatkan diskon di sejumlah tempat wisata.

Tempat-tempat wisata tersebut di antaranya, diskon 50 persen di Aeropolis Sport Club, Kecamatan Neglasari, diskon 15 persen di Atlantic Aquatic Swimming, Kecamatan Tangerang. 

Lalu, diskon 25 persen di Fun World, Kecamatan Tangerang, dan diskon 10 persen di Toko Buku Gunung Agung, Tangcity Mal.

"Selain dimanfaatkan sebagai indentitas diri. Kalian (pemilik KIA) bisa memanfaatkannya untuk mendapatkan diskon menarik," ujar Irman, Kamis, 21 September 2023.

Irman mengimbau agar anak-anak yang belum memiliki KIA agar segera melakukan permohonan ke stan pelayanan di tingkat kelurahan maupun di mal pelayanan publik yang berada di Tangcity Mall dan Icon Walk Cimone.

Menurut Irman, hal ini dalam rangka program Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang mewajibkan setiap anak Indonesia yang berusia di bawah 17 tahun untuk memiliki KIA.

Achmad Syaefuddin dari Aeropolis Sports Club mengatakan, anak-anak yang menunjukkan KIA miliknya akan mendapatkan diskon sebesar 50 persen dari harga tiket berenang di Aeropolis Sports Club.

"Nanti akan ada potongan 50 persen, harga normal sebesar 30 ribu dan nanti akan ada potongan 15 ribu rupiah," katanya.

Dia berharap kerja sama dengan Disdukcapil ini dapat terus berlanjut dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Kota Tangerang.

"Saya harap, dengan kerja sama ini dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan dapat terus menjalin kerja sama dengan Disdukcapil," tutupnya.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

BANTEN
PLN Ingatkan Risiko Bahaya Listrik di Tengah Ancaman Cuaca Ekstrem hingga Akhir Januari

PLN Ingatkan Risiko Bahaya Listrik di Tengah Ancaman Cuaca Ekstrem hingga Akhir Januari

Minggu, 25 Januari 2026 | 12:50

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi di sejumlah wilayah Indonesia hingga akhir Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill