Connect With Us

Disnaker Tangerang Klaim Serap 18 Ribu Tenaga Kerja Lewat Virtual Job Fair

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 27 September 2023 | 17:12

Kepala Disnaker Kota Tangerang Ujang Hendra. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com- Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang mengklaim telah menyerap sebanyak 18.944 tenaga kerja melalui program virtual job fair.

Kepala Disnaker Kota Tangerang Ujang Hendra Gunawan mengatakan, jumlah tersebut diperoleh sejak pertama kali program virtual job fair dimulai pada September 2020 silam.

"Rinciannya 17.609 warga Kota Tangerang dan 1.335 warga luar Kota Tangerang," jelas Ujang, Kamis, 28 September 2023.

Ujang menuturkan, program virtual job fair tersebut secara rutin digelar dalam rangka mengentaskan angka pengangguran di Kota Tangerang.

Lebih lanjut, saat ini pihaknya telah menyiapkan Lab Bahasa atau fasilitas Kursus Bahasa, yang akan dibuka di lantai 4 Gedung Disnaker, Kota Tangerang.

Lab Kursus Bahasa tersebut merupakan bagian dari penunjang dalam perlindungan penempatan tenaga kerja luar negeri dengan bentuk sosialisasi lowongan di luar negeri dengan permulaan kelas lima bahasa.

"Ini menjadi terobosan baru Pemkot Tangerang dalam pengurangan angka pengangguran di Kota Tangerang," tutupnya.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

KOTA TANGERANG
Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:34

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang merencanakan akan membangun Alun-alun Benda dengan mengusung konsep kawasan aerotropolis, yang menyajikan ikon utama berupa monumen dari pesawat terbang asli.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

TANGSEL
Belum Ada Kasus, Pemkot Tangsel Siagakan Faskes Cegah Super Flu Merebak Seperti Covid-19

Belum Ada Kasus, Pemkot Tangsel Siagakan Faskes Cegah Super Flu Merebak Seperti Covid-19

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:21

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bergerak cepat melakukan langkah antisipasi guna mencegah penyebaran Influenza A (H3N2) subclade K, atau yang lebih dikenal sebagai Super Flu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill