Connect With Us

Nurdin Resmi Dilantik Jadi Pj Wali Kota Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 26 Desember 2023 | 17:02

Pelantikan Nurdin sebagai Pj Wali Kota Tangerang, Selasa, 26 Desember 2023. (@TangerangNews / Fahrul Dwi Putra )

TANGERANGNEWS.com- Direktur Dekosentrasi Tugas Pembantuan dan Kerja Sama pada Direktorat Jenderal Bina Administrasi Wilayah Kementerian Dalam Negeri Nurdin resmi dilantik menjadi Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang di Gedung Pendopo Gubernur Banten, KP3B, Pada Selasa, 26 Desember 2023.

Pengangkatan ini berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri No 100.2.1.3-6611 tahun 2023 tentang Pengangkatan Penjabat Wali Kota Tangerang Provinsi Banten, yang ditetapkan pada 19  Desember 2023.

Nurdin dilantik menyusul usainya masa jabatan Wali Kota Tangerang dan Wakil Wali Kota Tangerang periode 2018-2023.

Sementara itu, Pj Gubernur Banten Al Muktabar bertindak langsung melakukan pelantikan tersebut atas nama Presiden Indonesia Joko Widodo berdasarkan keputusan Mendagri.

"Saya percaya bahwa saudara akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai tanggung jawab yang diberikan," ujar Al Muktabar dalam sambutannya.

Selain Pj Wali Kota Tangerang, pada kesempatan itu dilaksanakan juga pelantikan Pj Ketua TP PKK Kota Tangerang.

Dalam pelantikan tersebut turut hadir Wali Kota dan Wali Kota Tangerang periode 2018-2023, Arief R Wismanysah dan Sachrudin, serta Ketua PKK Kota Tangerang Aini Suci Wismansyah.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

TANGSEL
Buang Sampah Sembarangan, 48 Warga Tangsel Dihukum Sapu Jalan

Buang Sampah Sembarangan, 48 Warga Tangsel Dihukum Sapu Jalan

Minggu, 18 Januari 2026 | 20:15

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terus memperketat pengawasan terhadap pelaku pembuangan sampah sembarangan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill