Connect With Us

Muncul Penampakan Buaya di Kali Sabi Tangerang, BPBD Lakukan Penelusuran

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 12 Januari 2024 | 14:30

Penampakan buaya di Kali Sabi, Villa Cibodas, Kota Tangerang, pada Kamis, 11 Januari 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang melakukan penelusuran terkait laporan adanya kemunculan penampakan seekor buaya di Kali Sabi, Villa Cibodas, Kota Tangerang, pada Kamis, 11 Januari 2024.

"Kami langsung menerjunkan petugas untuk menelusuri dan mengamankan seekor buaya tersebut kalau sudah ditemukan,” ujar Kepala BPBD Kota Tangerang, Maryono Hasan.

Maryono mengatakan, buaya tersebut masih dalam proses pencarian oleh petugas dibantu oleh masyarakat setempat. Untuk itu, masyarakat diimbau waspada terhadap kemunculan buaya yang mungkin saja naik ke permukaan.

"Dikhawatirkan berada di permukaan, terlebih di tengah musim penghujan seperti ini," kata Maryono.

Lebih lanjur, Maryono meminta agar masyarakat terus memberikan laporan secara responsif apabila menemukan perkembangan situasi lebih lanjur, serta aktif memberikan kabar terkini guna mewujudkan keamanan dan kenyamanan di lingkungan sekitar.

"Sampai saat ini masih dalam proses penelusuran lebih lanjut," tukasnya.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

TANGSEL
Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Kasus Guru Lecehkan Siswa, Benyamin Instruksikan Evaluasi Berkala Perilaku Tenaga Pendidik di Sekolah Tangsel

Rabu, 21 Januari 2026 | 18:18

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, memberikan reaksi keras menanggapi dugaan tindakan pelecehan seksual yang dilakukan oleh seorang oknum guru terhadap sejumlah murid di salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) di kawasan Serpong.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill