Connect With Us

Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Kali Belakang Pabrik Oppo Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 19 Januari 2024 | 15:00

Mayat kakek tanpa identitas dievakuasi dari Kali Cadas, Jatiuwung, Kota Tangerang, Jumat 19 Januari 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sesosok mayat pria tanpa identitas ditemukan di Kali Cadas, tepatnya di belakang pabrik ponsel PT Oppo, Kelurahan Periuk Jaya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Jumat 19 Desember 2024.

Menurut saksi, Hasan, ia menemukan jenazah itu saat sedang berada di warung nasi pinggir Kali Cadas bersama temannya, sekitar pukul 11.35 WIB.

Awalnya, ia melihat sesuatu seperti manusia mengambang di kali. Ketika dicek lebih dekat, ternyata mayat. Kemudian ia melaporkannya ke Bhabinkamtibmas Kelurahan Periuk Jaya.

"Korban berjenis kelamin laki-laki, tidak ada identitas. Ciri-cirinya menggunakan baju kemeja batik tangan panjang, celana panjang warna hitam, diperkirakan berusia sekitar 60 tahun," katanya.

Petugas Kepolisian yang datang ke lokasi langsung mengevakuasi jenazah korban ke tepi kali.

Selanjutnya, jenazah korban dibawa oleh Tim Identifikasi Polres Metro Tangerang Kota menggunakan ambulans ke RSUD Tangerang, untuk pemeriksaan lebih lanjut.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

KOTA TANGERANG
Polisi Sita 677 Obat Keras Ilegal dari Rumah Kontrakan di Neglasari

Polisi Sita 677 Obat Keras Ilegal dari Rumah Kontrakan di Neglasari

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:30

Unit Reskrim Polsek Batuceper, Polres Metro Tangerang Kota, berhasil mengungkap kasus peredaran sediaan farmasi ilegal yang tidak memenuhi standar keamanan dan tidak memiliki izin edar, pada Rabu 14 Janauri 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill