Connect With Us

Zakat Fitrah di BAZNAS Kota Tangerang Tembus Rp8,7 Miliar

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 12 April 2024 | 14:06

Warga membayar zakat di Baznas Kota Tangerang. (Tangerangnews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Tangerang mencatatkan capaian pendapatan zakat fitrah secara luar biasa.

Khusus tahun ini, BAZNAS Kota Tangerang berhasil mengumpulkan sekitar Rp8,7 miliar selama bulan Ramadan sampai Idulfitri 1445 H.

Kepala BAZNAS Kota Tangerang M. Aslie Elhusyairy menuturkan, BAZNAS Kota Tangerang berhasil memaksimalkan pendapatan zakat fitrah melalui Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) yang tersebar di seluruh kecamatan.

Tercatat, BAZNAS Kota Tangerang berhasil mengumpulkan sekitar Rp5,29 miliar dari masyarakat umum Kota Tangerang.

“Alhamdulillah, masyarakat Kota Tangerang sangat antusias berkontribusi dengan menunaikan zakat fitrah melalui layanan yang dijalankan BAZNAS Kota Tangerang. Bahkan, terhitung tahun ini mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya dari Rp4,51 miliar menjadi Rp5,29 miliar,” ujar Aslie, Jumat 12 April 2024.

Ia melanjutkan, BAZNAS Kota Tangerang juga berhasil mengumpulkan zakat fitrah tambahan sebesar Rp3,14 miliar dari hasil program kerja sama yang dilakukan bersama Dinas Pendidikan Kota Tangerang.

Selain itu, BAZNAS Kota Tangerang juga terus mengoptimalisasi zakat mal dan infak yang masih dalam proses akumulasi pendapatan.

“Capaian ini membuktikan komitmen integritas yang selama ini kami lakukan. Lewatnya, hasil pendapatan zakat fitrah tersebut telah disalurkan ke kelompok-kelompok masyarakat penerima zakat di Kota Tangerang,” tambahnya.

PROPERTI
Cerminkan Nilai-nilai Perusahaan, Maskot Baru Paramount Resmi Diluncurkan

Cerminkan Nilai-nilai Perusahaan, Maskot Baru Paramount Resmi Diluncurkan

Selasa, 11 Februari 2025 | 19:04

PT Paramount Enterprise resmi memperkenalkan maskot baru yang mencerminkan nilai-nilai inti perusahaan dalam acara Paramount Enterprise Awards 2025 di Gading Serpong, Tangerang, Senin, 10 Februari 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Bocah Minta Sekolah ke Wapres Gibran, Kini Sudah Jadi Siswa SDN 15 Tangerang 

Bocah Minta Sekolah ke Wapres Gibran, Kini Sudah Jadi Siswa SDN 15 Tangerang 

Sabtu, 25 Januari 2025 | 19:55

Setelah setahun putus sekolah, Ahmad Zuhdi Nagachi, anak berusia 13 tahun asal Palembang, akhirnya bisa kembali mengenyam pendidikan. Berkat keberaniannya saat meminta bantuan langsung kepada Wapres Republik Indonesia (RI) Gibran Rakabuming Raka,

HIBURAN
Belajar dari Abidzar Al Ghifari Pemeran Utama A Business Proposal yang Filmnya Diboikot hingga Sepi Penonton

Belajar dari Abidzar Al Ghifari Pemeran Utama A Business Proposal yang Filmnya Diboikot hingga Sepi Penonton

Jumat, 7 Februari 2025 | 13:16

Film terbaru garapan rumah produksi Falcon Pictures dengan tajuk A Business Proposal yang tayang perdana Kamis, 6 Februari 2025 menunjukkan performa kurang baik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill