Connect With Us

Prakiraan Cuaca BMKG Selama Sepekan di Kota Tangerang, Cenderung Cerah 

Fahrul Dwi Putra | Senin, 22 April 2024 | 12:09

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Kelas I Tangerang (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah )

TANGERANGNEWS.com- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas I Tangerang memprakirakan cuaca di Kota Tangerang selama sepekan ke depan. 

Berdasarkan hasil analisis BMKG, cuaca di Kota Tangerang selama sepekan ke depan cenderung cerah berawan suhu udara 23 derajat celcius hingga 33 derajat celcius dan kelembapan udara 60 persen hingga 95 persen, serta kecepatan angin 0-10km/jam.

Terkait prakiraan cuaca tersebut, Kepala BPBD Kota Tangerang Maryono Hasan mengimbau agar masyarakat tetap waspada meski hanya ada hujan ringan. Untuk itu, jika memerlukan bantuan terkait bencana dan kejadian kegawatdaruratan dapat menghubungi call center 112 dan nomor piket BPBD di 021-5582-144.

"BPBD Kota Tangerang mengimbau masyarakat untuk waspada. Mulai dari jaga kesehatan tubuh, kelengkapan menghadapi hujan saat di luar rumah, hingga berhati-hati saat berkendara di tengah hujan," katanya.

Berikut rincian Prakiraan Cuaca Kota Tangerang selama sepekan, mulai Senin, 22 April 2024 hingga Minggu, 28 April 2024.

Senin: Diprakirakan pagi cerah berawan, siang hujan ringan, sore hujan sedang dan waktu malam hujan ringan hingga berawan.

Selasa: Diprakirakan pagi hingga siang cerah berawan dan hujan ringan di waktu sore hingga malam.

Rabu: Diprakirakan hujan ringan di waktu pagi, hujan petir di waktu siang dan cerah berawan di malamnya.

Kamis: Diprakirakan cerah berawan di pagi hari, hujan ringan di siang dan cerah berawan di malamnya.

Jumat: Diprakirakan hujan ringan di waktu pagi, hujan petir di siang hari dan kembali hujan ringan di malam harinya.

Sabtu: Diprakirakan cerah berawan sepanjang hari.

Minggu: Diprakirakan cerah berawan dari pagi hingga waktu malam.

TANGSEL
Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Kamis, 20 November 2025 | 15:38

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tangsel kembali menghadirkan Dekranasda “Tangsel Art Festival 2025”, yang digelar pada 20-23 November 2025 di Bintaro Jaya Xchange Mall 1.

PROPERTI
Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Minggu, 23 November 2025 | 20:19

Kawasan Tangerang Raya, khususnya Legok, kini menjadi sorotan utama sebagai magnet investasi properti dengan kenaikan nilai jual yang fantastis, didorong oleh pengembangan infrastruktur dan kawasan kota yang terintegrasi.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

KAB. TANGERANG
Tahun 2026 Kuota Beasiswa S1 di Kabupaten Tangerang 650 Penerima 

Tahun 2026 Kuota Beasiswa S1 di Kabupaten Tangerang 650 Penerima 

Selasa, 25 November 2025 | 12:45

Pemerintah Kabupaten Tangerang resmi menambah kuota beasiswa S1 secara signifikan pada tahun anggaran 2026 sebagai bentuk komitmen meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill