Connect With Us

Bonus Atlet POPDA XI dan PEPARPEDA VIII Kota Tangerang Cair Rp4,5 Miliar

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 16 Agustus 2024 | 07:23

Pemberian bonus untuk para atlet yang bertanding dalam POPDA XI dan PEPARPEDA VIII di Ruang Akhlaqul Karimah, Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang pada Kamis, 15 Agustus 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang, memberikan bonus kepada para atlet yang berprestasi dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI dan Pekan Paralympic Pelajar Daerah (PEPARPEDA) VIII tahun 2024.

Pemberian bonus dilaksanakan di Ruang Akhlaqul Karimah, Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang pada Kamis, 15 Agustus 2024.

Total bonus yang diberikan mencapai Rp4,5 miliar sebagai bentuk apresiasi atas upaya keras dan dedikasi yang telah ditunjukkan oleh para atlet dalam membawa nama baik Kota Tangerang.

Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin mengungkapkan, penghargaan ini diberikan sebagai tanda penghormatan kepada para atlet, pelatih, dan ofisial yang telah berperan serta dalam kedua ajang tersebut. 

"Kami berharap prestasi ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan," ujar Nurdin .

Lanjut Nurdin, bonus yang diberikan ini diharapkan dapat memacu semangat para atlet untuk terus berlatih dan berkompetisi dengan maksimal. 

Para pengurus cabang olahraga juga diminta untuk terus mengembangkan kemampuan dan menjaga prestasi yang sudah dicapai.

Terinci, bonus diberikan dengan nilai yang sama bagi peraih medali di POPDA maupun PEPARPEDA. Yaitu, peraih Medali Emas mendapat Rp15 juta, Medali Perak Rp7.5 juta, dan Medali Perunggu Rp5 juta.

TANGSEL
Bermasalah Soal Perizinan, Pemkab Bogor Hentikan Olah Sampah dari Tangsel di Cileungsi

Bermasalah Soal Perizinan, Pemkab Bogor Hentikan Olah Sampah dari Tangsel di Cileungsi

Rabu, 14 Januari 2026 | 09:43

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menghentikan sementara aktivitas pengolahan sampah domestik yang dikirim dari Kota Tangerang Selatan (Tangsel) ke Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill