Connect With Us

Sidang Gas Bersubsidi Ditunda, Saksi Ahli Tak Hadir

| Kamis, 5 Januari 2012 | 18:15

Garis Polisi. Petugas berhasil menggerebek produsen tabung gas palsu di Kabupaten Tangerang. (denny / tangerangnews)

TANGERANG-Majelis hakim PN Tangerang , diketuai Syamsul Bahri Harahap menunda sidang lanjutan perkara   pencurian gas bersubsidi tanpa membuka sidang, karena saksi ahli berhalangan hadir  Kamis (5/1).

Kasus pemindahan  gas bersubsidi dari   tabung 3 kg ke tabung 12 kg  dengan tiga orang terdakwa menyita perhatian pengunjung sidang PN Tangerang. Masalah kasus pencurian yang merugikan Negara kerap kali disidangkan pada sore hari serta sidang berjalan hanya sebentar.

Tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) Anggi Yusran SH dan Donni SH menjerat ketiga terdakwa dengan pasal 363, tentang pencurian. Sementara  kasus pemindahan gas bersubsidi yang  terindikasi merugikan Negara , namun tidak dijerat dengan pasal korupsi.

Kasus pemindahan gas bersubsidi terjadi dua hari setelah lebaran idul fitri 2011 lalu, ketika Polres Metro Tangerang Kabupeten, Tiga Raksa melakukan pengrebekan di lokasi penimbunan gas bersubsidi di Desa Ciangir Kecamatan Legok. Dalam pengrebekan , pemilik perusahaan gas dan pekerja digelandang hingga berlanjut ke meja hijau PN Tangerang. Perusahaan pemindahan gas bersubsidi  berdiri  diatas lahan sekitar 6.000 M2.  

Ke tiga terdakawa selama menjalani persidangan ditahan di LP Tangerang, karena permohonan penangguhan tidak dikabulkan majelis hakim . Kabar yang bertiup kencang, salah seorang terdakawa bernama Gunawan, pernah dihukum dalam kasus yang sama ,akan menjadi  pertimbangan majelis hakim dalam menentukan berat ringan nya putusan.

Majelis hakim menunda sidang Kamis pekan depan, dengan agenda mendengarkan keterangan saksi ahli yang diajukan oleh Jaksa Penuntut Umum dari Kejari Tiga raksa Tangerang.(DRA)

TANGSEL
Tembok Apartemen di Serpong Tangsel Roboh Timpa Rumah dan Kos-kosan Warga

Tembok Apartemen di Serpong Tangsel Roboh Timpa Rumah dan Kos-kosan Warga

Sabtu, 5 Juli 2025 | 19:10

Hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Lengkong Gudang Timur, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), memicu insiden robohnya tembok pembatas milik sebuah apartemen.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

KOTA TANGERANG
IKEA Alam Sutera Tangerang Kebanjiran, Air Sampai Masuk ke Basement

IKEA Alam Sutera Tangerang Kebanjiran, Air Sampai Masuk ke Basement

Minggu, 6 Juli 2025 | 21:54

Hujan deras yang mengguyur wilayah kota Tangerang dan sekitarnya sejak sore tadi menyebabkan banjir melanda berbagai kawasan di Kota Tangerang termasuk Alam Sutera, Minggu 6 Juli 2025.

SPORT
BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

Minggu, 6 Juli 2025 | 22:16

BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Tangerang Batuceper memberikan perlindungan kepada ribuan atlet sepak bola kelompok umur (KU) 8, 10 dan12 tahun, dalam turnamen Liga Forum Sekolah Sepakbola Kota Tangerang (Forssekot) Tahun 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill