Connect With Us

Tujuh Imigran asal Afganistan Kabur dari Hotel Mandala

| Kamis, 30 Agustus 2012 | 17:11

Paspor. (tangerangnews / dira)

Reporter : Rangga A Zuliansyah  

TANGERANG-Sebanyak tujuh dari 23 imigran asal Afganistan dan Iran yang ditampung di Hotel Mandala, Jalan dr. Sitanala, Kota Tangerang diduga kabur, Rabu (22/8).
 
Berdasarkan informasi, ke-23 imigran pergi dari negara asalnya untuk menuju Pulai Christmas Australia, pada Jumat (17/8). Mereka transit di Indonesia, lalu ditangkap aparat Polres Metro Kota Tangerang. Mereka kemudian di tampung di Hotel Mandala.
 
Namun, tujuh imigran ini diduga melarikan diri. Seorang Petugas Imgrasi Kota Tangerang, Salamun diperiksa terkait kaburnya tujuh pengungsi itu. Saat ini ke 16 imigran masih di tamping di 4 kamar Hotel Mandala.
 
Saat dikonfirmasi terkait hal tersebut, Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian (Wasdakim) Kantor Imigrasi Tangerang Pasaribu membenarkan jika ada warga negara Afganistan dan Iran yang ditampung di Hotel Mandala. Namun, terkait kaburnya tujuh imigran tersebut, Pasaribu enggan menjawabnya.
 
“Ia mereka ditampung disana karena tempat penampungan di Kantor Imigrasi penuh. Kalau yang kabur saya tidak tahu. Lebih baik tanya Kepala Kantor Imigrasi saja,” katanya.
 
Pasaribu menjelaskan, para warga negara Afganitan dan Iran tersebut bukan imigran gelap. Mereka terdaftar sebagai pengungsi di UNHCR PBB. Mereka pergi ke Australia untuk mencari perlindungan. “Negara mereka sedang perang dan tidak aman. Jadi mereka kabur ke negara lain untuk mencari suaka,” terangnya.
 

BANDARA
Pesan Permen Ganja dari Thailand, Pelaku Hendak Edarkan ke Sesama Atlet Basket

Pesan Permen Ganja dari Thailand, Pelaku Hendak Edarkan ke Sesama Atlet Basket

Rabu, 14 Mei 2025 | 18:56

Seorang atlet basket Indonesia berinisial JDS, ditangkap aparat Polresta Bandara Soekarno-Hatta karena memesan 869 gram ganja berbentuk permen dari Thailand.

BISNIS
Rumor Akuisisi GoTo oleh Grab Picu Kekhawatiran Pendapatan Driver Ojol Berkurang

Rumor Akuisisi GoTo oleh Grab Picu Kekhawatiran Pendapatan Driver Ojol Berkurang

Senin, 12 Mei 2025 | 16:21

Isu merger antara Grab dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) kembali mencuat dan menjadi perhatian serius di kalangan pengemudi ojek online (ojol). Jika kabar tersebut benar, maka GOTO yang saat ini menjadi satu-satunya unicorn asli Indonesia

BANTEN
Baru Punya 35, Banten Butuh 1.388 Dapur MBG untuk Penuhi Kebutuhan 2,9 Juta Siswa

Baru Punya 35, Banten Butuh 1.388 Dapur MBG untuk Penuhi Kebutuhan 2,9 Juta Siswa

Selasa, 13 Mei 2025 | 20:29

Provinsi Banten membutuhkan sekitar 1.388 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) untuk memenuhi kebutuhan program Makan Bergizi Gratis (MBG). Sementara jumlah yang ada saat ini, masih terbilang belum ideal.

SPORT
Persib Vs Persita Jumat Ini, Bobotoh Diimbau Tidak Datang ke Tangerang

Persib Vs Persita Jumat Ini, Bobotoh Diimbau Tidak Datang ke Tangerang

Selasa, 13 Mei 2025 | 21:35

Persib Bandung dijadwalkan bertanding dengan Persita Tangerang di pekan ke-31 BRI Liga 1 2024/2025, pada Jumat 16 Mei 2025, pukul 15.30 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill