Connect With Us

Aksi Turun ke Jalan, Pramugari Alitalia Ramai-ramai Lepas Baju dan Rok

Tim TangerangNews.com | Selasa, 26 Oktober 2021 | 08:11

Dalam aksi unjuk rasa, para pramugari Alitalia menurunkan tas mereka dan melepas baju seragam serta rok. (@TangerangNews / Dok. wantedinrom)

TANGERANGNEWS.com-Maskapai penerbangan nasional Italia, Alitalia, dinyatakan bangkrut karena terlilit utang selama lebih dari 10 tahun. Maskapai tersebut kemudian digantikan oleh maskapai nasional baru, ITA, yang memperoleh kucuran dana dari pemerintah senilai Rp22,3 triliun untuk menyelesaikan pengambilalihan. 

Keputusan tersebut direspons dengan kemarahan para pegawai karena  ITA hanya akan mempekerjakan 3.000 orang dari sekitar 10.000 pekerja Alitalia. Selain itu, mereka yang bekerja untuk ITA juga dibayar jauh lebih rendah dari upah sebelumnya.

Beberapa waktu sebelum Alitalia dinyatakan bangkrut, para pekerja menggelar demonstrasi dan mogok kerja sebagai aksi menentang pengambilalihan maskapai yang telah beroperasi selama 74 tahun itu. 

Dalam aksi protesnya, para mantan pramugari Alitalia ramai-ramai turun ke jalan.  Saat berbaris di atas Capitoline Hill, para pramugari ini serempak menurunkan tas bahu mereka. Kemudian mereka melepaskan jaket, baju seragam Alitalia  dan rok mereka. Tak ketinggalan mereka juga mencopot sepatu hak tingginya. Dengan hanya memakai pakaian dalam, mereka serentak meneriakkan, "Kami adalah Alitalia!"  

Aksi ini dilakukan juga sebagai bentuk solidaritas sesama pekerja yang dirugikan oleh kebijakan perusahaan. "Kami di sini untuk mengungkapkan rasa sakit kami dan juga solidaritas untuk semua rekan kami yang dipaksa menandatangani kontrak yang memalukan," ujar Cristina Poggesi, salah seorang dari banyak pramugari yang memprotes di Roma, baru-baru ini dilansir dari Euronews.

Sementara, Presiden ITA Alfredo Altavilla sebelumnya mengklaim bahwa staf maskapai penerbangan menyetujui kondisi kerja saat ini. “Tawar-menawar kontrak telah selesai. Mereka semua telah menandatangani kontrak yang dikirimkan kepada mereka,” ujar Altavilla.

Maskapai Alitalia bangkrut pada pertengahan Oktober setelah beroperasi selama 74 tahun. Penerbangan terjadwal terakhir Alitalia adalah perjalanan kembali dari Cagliari ke Roma, yang mendarat tak lama setelah pukul 11 malam pada Kamis 14 Oktober 2021 lalu. Alitalia bangkrut lantaran terlilit utang selama 10 tahun lebih. Alitalia sudah masuk ke administrasi khusus pada 2017, tapi tidak mampu menyelamatkannya dari kondisi pailit.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill