Connect With Us

Harga Swab Test COVID-19 Diusulkan Rp797 Ribu

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 28 September 2020 | 13:17

Ilustrasi swab test. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Besaran harga swab tes COVID-19 saat ini tengah dibahas oleh pemerintah. Berbagai usulan soal harga telah diajukan, seperti dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) yang mengusulkan angka Rp439 ribu sampai Rp797 ribu.

Ketua Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Doni Monardo mengatakan, usulan agar harga tes swab COVID-19 itu dibuat bervariasi per spesimen.

“BPKP telah memberikan estimasi harga, untuk yang sifatnya kontraktual itu sebesar Rp439 ribu per spesimen. Sedangkan khusus mandiri, harganya sebesar Rp797 ribu," kata Doni sepert yang dilansir dari CNBC Indonesia, Senin (28/9/2020).

Pria yang juga menjabat Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana tersebut menambahkan, usulan itu sampai saat ini belum disepakati oleh pemerintah.

Pasalnya, akan dilakukan evaluasi dulu oleh Kementerian Kesehatan sebelum menentukan besaran harga swab yang dianggap tidak memberatkan masyarakat.

"Angka ini masih akan dilakukan evaluasi lagi oleh tim Kementerian Kesehatan, sehingga nanti tidak memberatkan masyarakat," katanya.(RAZ/RAC)

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill