Connect With Us

Besok 1.000 Mahasiswa Tangerang Ikut Aksi Demonstrasi

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 10 April 2022 | 19:20

Mahasiswa Tangerang bertekat akan ikut bergabung dengan mahasiswa lain untuk melakukan aksi demonstrasi. (Denny Bagoes Irawan / TangerangNews.com@2022)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 1.000 massa dari gabungan mahasiswa di Tangerang akan bergerak ke depan Istana Negara, Jakarta Pusat pada Senin 11 April 2022. Hal itu dilakukan untuk melakukan aksi demonstrasi merespons sejumlah isu nasional.

 

"Hasil konsolidasi, teman-teman dari Tangerang bakal berangkat ke Istana semua besok," ujar Ketua DPC GMNI Kota Tangerang Reza Setiawan saat dihubungi, Minggu 10 April 2022.

 

Para mahasiswa gabungan dari Tangerang yang ikut aksi besok ini mengatasnamakan kelompok Mahasiswa Rakyat Tangerang (MRT). "Kalau dari Tangerang teman-teman gabungan ada dari GMNI, IMM, HMI, STISIP. Untuk massanya estimasi 1.000 orang," katanya.

 

Reza menyebut, titik kumpul keberangkatan para mahasiswa ini akan dimulai di Lapangan Ahmad Yani, Kota Tangerang. Mereka akan konvoi menunju Istana Negara. "Kita titik kumpul di Ahmad Yani, jadi nanti konvoi ada yang naik kendaraan angkot," ucapnya.

 

Reza menambahkan, aksi demo besok ini untuk merespons sejumlah isu nasional seperti kenaikan BBM, PPN, dan wacana penundaan pemilihan umum (pemilu). "Kalau dari GMNI sendiri memang ada instruksi pusat untuk gerak di Istana, kalau gerakan teman-teman lain memang inisiasi," pungkasnya.

 

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

KAB. TANGERANG
890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

Rabu, 28 Januari 2026 | 21:15

Sebanyak 890 rumah di Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, masih terendam banjir yang diakibatkan luapan Sungai Cimanceuri dan Cipasilian hingga saat ini, Rabu 28 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill