Connect With Us

Jokowi Ajak Masyarakat Lapor Kondisi Jalan Rusak di Daerahnya Lewat Twitter 

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 6 Mei 2023 | 12:59

Presiden Jokowi saat meninjau kondisi jalan di Lampung Tengah, Provinsi Lampung, Jumat 5 Mei 2023 (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) mengimbau masyarakat agar melaporkan kondisi jalan rusak yang ada di daerahnya melalui media sosial Twitter.

"Apabila jalan di daerah Anda masih rusak parah dan sudah lama tidak diperbaiki, sampaikan kepada saya melalui kolom komentar dan kirim video melalui pesan langsung di akun Twitter ini," tulis Jokowi melalui akun Twitter resminya dikutip Sabtu, 6 Mei 2023.

Pasalnya, menurut Jokowi jalan merupakan salah satu infrastruktur penting untuk mendukung mobilitas, baik orang maupun barang.

Seperti diketahui, Jokowi melakukan peninjauan langsung pada Jumat, 5 Mei 2023, usai kondisi jalanan rusak di Provinsi Lampung yang rusak parah viral di media sosial.

Tak hanya Lampung, Jokowi pun mengingatkan provinsi lain agar memberikan pelayanan untuk masyarakat, termasuk infrastruktur jalan yang memadai.

"Hal serupa juga ada di beberapa provinsi lain. Yang jelas memberikan pelayanan kepada masyarakat termasuk menyiapkan infrastruktur jalan yang baik adalah bagian dari tugas pemerintah baik pusat, provinsi, maupun kabupaten/kota," imbuh Jokowi.

Ia pun sempat menyentil para Pemerintah Daerah di wilayah masing-masing, bahwa setiap infrastruktur ruas jalan di wilayahnya seharusnya bukan menjadi tanggung jawab Pemerintah Pusat.

"Setiap ruas jalan di negara ini memiliki penanggung jawabnya masing-masing. Pemerintah pusat bertanggung jawab untuk jalan nasional, gubernur untuk jalan provinsi, dan bupati/wali kota untuk jalan kabupaten/kota," tutup Jokowi.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

BANTEN
Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:41

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mencatat sepanjang tahun 2025 (Januari–Desember), realisasi investasi berhasil menembus angka Rp130,2 triliun.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill